Ragam  

Cek Pasar Mana Saja Yang Dibangun Tahun Ini, Anggarannya Capai Rp16,6 Miliar

Pasar Carikan menjadi salah satu pasar dari lima pasar tradisional yang akan dibangun tahun ini.

Sukoharjonews.com (Sukoharjo) – Pemkab Sukoharjo kembali melakukan pembangunan pasar tradisional tahun ini. Ada lima pasar yang akan dibangun. Masing-masing Pasar Mulur Kecamatan Bendosari, Pasar Carikan dan Pasar Cuplik Kecamatan Sukoharjo, Pasar Ngaliyan Kecamatan Tawangsari, serta Pasar Sraten Kecamatan Gatak. Untuk pembangunan lima pasar tradisional tersebut, anggaran yang disiapkan mencapai Rp16,6 miliar.



“Sejak awal Pemkab Sukoharjo berkomitmen untuk menbanguna pasar tradisional. Setelah tahun 2018 lalu ada empat pasar yang dibangun, tahun ini ada lima pasar,” jelas Kepala Dinas Perdagangan Koperasi Usaha Kecil dan Menengah (UKM) Sukoharjo Sutarmo, Kamis (7/2).

Dikatakan Sutarmo, agar pembangunan lima pasar tersebut selesai tepat waktu, proses lelang sendiri akan disiapkan dengan matang. Sehingga, proyek pembangunan bisa selesai sebelum akhir tahun 2019 mendatang. Hal itu untuk menghindari adanya keterlambatan pelaksanaan pembangunan. Sutarmo mengatakan, anggaran pembangunan lima pasar tersebut sudah ada dan tinggal pelaksanaan saja.

“Sumber dana pembangunan sendiri dari pusat dan provinsi. Dari pusat untuk tiga pasar sedangkan satu pasar dibiayai provinsi,” ujarnya.

Kabid Pasar Dinas Perdagagan Koperasi dan UKM Sukoharjo menambahkan Santoso Budi Utomo menambahkan, terkait pembangunan lima pasar tersebut pihaknya sudah melakukan persiapan. Baik itu persiapan lelang maupun melakukan sosialisasi pada pedagang pasar yang akan dibangun. Sosialisasi penting dilakukan pada pedagang agar tidak ada gejolak saat pelaksanaan pembangunan.

Persiapan lainnya, ujar Budi, juga terkait pencarian lokasi untuk pembangunan pasar darurat. Sehingga, ketika pelaksanaan pekerjaan, pedagang tetap bisa berjualan meski di lokasi darurat. Untuk lokasi pasar darurat sendiri akan dilakukan musyawarah bersama dengan melibatkan pihak terkait.

Budi juga mengatakan, anggaran pembangunan memang dari pusat dan provinsi. Anggaran pembangunan untuk tiap pasar masing-masing Pasar Mulur sebesar Rp6,3 miliar, Pasar Cuplik Rp7,2 miliar, Pasar Carikan Rp2,5 miliar, Pasar Sraten Rp1,1 miliar dan Pasar Ngaliyan Rp600 juta. Sehingga, total anggaran untuk lima pasar tersebut mencapai Rp16,6 miliar.

“Kami harap begitu persiapan admnistrasi selesai, lelang bisa segera dilakukan sehingga bulan Juni proyek fisik bisa dimulai, ” ujarnya. (erlano putra)



How useful was this post?

Click on a star to rate it!

Average rating 0 / 5. Vote count: 0

No votes so far! Be the first to rate this post.

Facebook Comments