Terminal Tawangsari, Bangunan dan Harapan Baru

Bangunan Terminal Tawangsari yang baru terlihat megah usai dibangun. Masyarakat berharap banyak terhadap keberadaan terminal baru tersebut.

Sukoharjonews.com (Tawangsari) – Proses pembangunan Terminal Tawangsari telah selesai. Proyek terminal tipe C senilai Rp2,723 miliar tersebut berada di Desa Kateguhan, Kecamatan Tawangsari. Kondisi terminal yang sudah bagus diharapkan membawa harapan baru bagi pelaku usaha transportasi di kawasan tersebut. Termasuk masyarakat di sekitar terminal.

Kepala Dinas Perhubungan Joko Indrianto mengatakan, proyek terminal tersebut dikerjakan oleh PT Bina Keluarga Makmur Sejahtera dari Semarang. Anggaran yang digunakan untuk pembangunan terminal berasal adalah APBD Sukoharjo 2017. ‎Pengerjaan dilaksanakan selama 135 hari mulai 17 Juli sampai 28 November.

“Dengan kondisi Terminal Tawangsari yang sudah bagus tentunya disertai dengan harapan yang baik bagi pelaku usaha transportasi di wilayah tersebut,” ungkap Joko.

Menurutnya, pembangunan Terminal Tawangsari bertujuan untuk meningkatkan pelayanan juga untuk meningkatkan ekonomi masyarakat. Keberadaan terminal tersebut bisa digunakan untuk promosi pariwisata dan produk Tawangsari. Salah satunya untuk penumpang bus pariwisata yang melewati terminal. ”Dengan dibangunnya terminal ini bisa membawa dampak yang multiefek. Pariwisata dan lain sebagainya,” ujarnya.



Dia memprediksi keberadaan terminal Tawangsari dibutuhkan kedepan. Untuk itu, pembangunan terminal yang lebih baik dipandang perlu dilakukan untuk pemerataan pembangunan. Joko menuturkan, dari data yang dia miliki ada sekitar 20-23 bus yang melintas di terminal ketika hari libur. Hal ini merupakan satu potensi yang harus digarap dengan baik.

Terpisah, Hartono, 50, warga Tawangsari mengaku senang dengan selesainya pembangunan terminal tersebut. Menurutnya, selesainya pembangunan terminal semakin menambah bagus kawasan tersebut. Hal itu terjadi karena sebelumnya pembangunan Pasar Tawangsari juga sudah selesai dibangun.

Hartono berharap keberadaan terminal baru tersebut semakin meningkatkan pelayanan pada masyarakat. Termasuk bisa memberikan dampak yang baik khususnya perekonomian masyarakat sekitar. Baik itu yang berjualan di dalam terminal maupun di sekitarnya.

“Tentunya pasti berharap yang terbaik. Peningkatan pelayanan, membantu perekonomian masyarakat, dan lainnya,” ujar Hartono. (erlano putra)

How useful was this post?

Click on a star to rate it!

Average rating 0 / 5. Vote count: 0

No votes so far! Be the first to rate this post.

Facebook Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *