Ragam  

Prodi Bahasa Inggris Univet Bantara Sukoharjo Adakan Pentas Drama Malin Kundang

Program Studi Bahasa Inggris, Fakultas Pendidikan Univet Bantara Sukoharjo pentas drama bertajuk “Malin Kundang”, Rabu (4/1/2023)

Sukoharjonews.com – Program Studi Bahasa Inggris, Fakultas Pendidikan Universitas Veteran Bangun Nusantara (Univet Bantara) Sukoharjo menggelar pentas drama, bertajuk “Malin Kundang”. Pentas ini diselenggarakan dalam rangka pemenuhan tugas kuliah, mata kuliah drama oleh mahasiswa semester 5 di Auditorium Univet, Rabu, (4/1/2023).


Dalam pementasan ini pertunjukan di kemas secara modern dan sedikit akulturasi budaya masa kini, dengan menyisipkan pesan-pesan moral. Pementasan ini diselenggarakn gratis tanpa dipungut biaya bagi seluruh mahasiswa Univet Bantara Sukoharjo. Pementasan yang diselenggaran di Auditorium ini dihadiri oleh 200 mahasiswa UNIVET dari berbagai jurusan, meski pementasan menggunakan bahasa inggris tidak mengurangi antusiasme mahasiswa untuk menonton pementasan ini.

Yohanes Leonardus selaku sutradara mengungkapkan bahwa kegiatan ini biasa dilakukan setiap tahun, disetiap mahasiswa menempuh pendidikan di semester 5.

“Dua tahun sebelum ini sempat tidak ada pementasan seperti ini dikarenakan situasi pandemi dan kegiatan kuliah daring,” jelas Yohanes.


Yohanes sendiri adalah Mahasiswa Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris semester 5, dia berlaku sebagai sutradara. Yohanes menmbahkan bahwa pementasan yang ia sutradarai ini tidak berjalan mulus begitu saja, butuh waktu hingga 2,5 bulan untuk berlatih dan mempersiapkan pementasan sedemikian rupa, ditambah naskah yang semua ditulis dengan bahasa inggris memiliki tinggat kesulitan yang tinggi dan membutuhkan latihan conversation berulang kali.

Dibalik lancarnya pementasan ini ada beberapa hal unik dan menarik dari pementasan ini yakni hadirnya sosok ibu peri dan tukang paket yang mengundng gelak tawa para penonton.

“Meski nggak paham bahasanya tapi seru karena ada unsur sejarahnya tapi juga ada serunya, apalagi ada tukang surat datang,” ujar Pius mahasiswa sejarah. (patrisia argi/mg)


How useful was this post?

Click on a star to rate it!

Average rating 5 / 5. Vote count: 2

No votes so far! Be the first to rate this post.

Facebook Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *