Ragam  

Lahan IP 400 Terluas se-Indonesia, Bupati Sukoharjo Raih Rekor Muri

Bupati Sukoharjo, Etik Suryani (kanan) saat menerima penghargaan Muri sebagai pemrakarsa IP 400 dengan lahan terluas se-Indonesia.

Sukoharjonews.com (Sukoharjo) – Program Indek Pertamanan (IP) 400, yakni empat kali tanam dan empat kali panen sudah diterapkan di Kabupaten Sukoharjo sejak 2021. Tahun 2022 ini, Pemkab Sukoharjo memutuskan untuk memperluas area lahan IP 400, dari sebelumnya 2.088 hektar menjadi 10.000 hektar. Kebijakan tersebut mendapat perhatian Museem Rekor Dunia Indonesia (Muri) yang memberikan penghargaan kepada Bupati Sukoharjo, Etik Suryani.


“Piagam penghargaan dari Muri sudah diserahkan bersamaan dengan panen raya bersama Menteri Pertanian di Kecamatan Weru beberapa waktu lalu,” jelas Kepala Dinas Pertanian dan Perikanan Sukoharjo, Bagas Windaryatno, Senin (27/6/2022).

Dikatakan Bagas, saat ini Kabupaten Sukoharjo memiliki lahan IP 400 terluas se-Indonesia, yakni mencapai 10.000 hektar. Bupati Sukoharjo mendapat piagam Muri sebagai pemrakarsa program IP 400 selus 10.000 hektar tersebut.

Bagas juga mengatakan, pada tahun 2021 lalu, program IP 400 di baru diterapkan di 2.088 hektar dan tahun ini diperluas menjadi 10.000 hektar. Perluasan tersebut dilakukan karena terdapat peningkatan produksi dan pendapatan bagi petani melalui program IP 400 tersebut.

Sebelumnya, Bupati Sukoharjo, Etik Suryani menyampaikan jika untuk hasil panen musim tanam 1 yang lalu produktivitas mencapai 73,21 kuintal/hektar Gabah Kering Giling (GKG), dengan varietas mayoritas Inpari 32. Untuk musim tanam 2 ini produktivitas mencapai 70,6 kuintal/ hektar Gabah Kering Giling (GKG).

“Upaya yang dilakukan oleh Pemkab Sukoharjo dalam mendukung keberhasilan Program IP 400 tersebut dengan cara menarik minat petani agar tidak membiarkan lahannya bero dengan cara memberikan sosialisasi dan arahan agar segera mempercepat tanam dan panen,” jelas Etik.

Menurutnya, petani di Kabupaten Sukoharjo sangat responsif terhadap teknologi baru tersebut sehingga dalam rangka mensukseskan Program IP 400 tersebut, para petani secara swadaya dan dari Pemerintah Desa menganggarkan Dana Desanya untuk pengadaan benih padi super genjah di Musim Tanam ke-1. (nano)


How useful was this post?

Click on a star to rate it!

Average rating 5 / 5. Vote count: 1

No votes so far! Be the first to rate this post.

Facebook Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *