Gara-gara Ini Desa Bugisan Klaten Raih Penghargaan Desa Mandiri Sampah Jateng

Desa Bugisan, Prambanan, Klaten raih penghargaan desa mandiri sampah dari Pemprov Jateng. (Foto: Pemkab Klaten)

Sukojarjonews.com (Klaten) – Desa Bugisan, Kecamatan Prambanan, Kabupaten Klaten boleh berbangga. Pasalnya, baru saja Desa Bugisan penghargaan apreiasi desa mandiri sampah dari Dinas Lingkungan Hidup Pemprof Jawa Tengah.


Penghargaan tersebut diserahkan dalam puncak peringatan Hari Lingkungan Hidup Sedunia, sekaligus kongres sampah II di Paseban Candi Plaosan, Prambanan, Klaten beberapa waktu lalu. Penghargaan itu diserahkan langsung oleh Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo.

Dikutip dari laman Pemkab Klaten, Senin (27/6/2022), Kepala Desa Bugisan, Heru Nugroho mengaku bangga karena Desa Bugisan bisa mendapatkan apresiasi desa mandiri sampah dari Pemprov Jateng sekaligus menjadi lokasi kongres sampah II Provinsi Jawa Tengah.

“Penghargaan menjadi movitasi kami bahwa tidak sia-sia untuk membuat baik (pengelolaan sampah) di daerah kita masing-masing. Semoga ini menjadi penguat ataupun inspirasi bagi teman-teman Kepala Desa se-Jawa Tengah untuk kita selalu berinovasi, untuk selalu menjaga kebersihan di daerah kita masing-masing,” ujarnya.

Kepala Dinas Lingungan Hidup dan Kehutanan Provinsi Jateng, Widi Hartanto, menyampaikan, Desa Bugisan bisa mendapatkan penghargaan sekaligus menjadi lokasi kongres sampah II karena sudah memiliki satgas sampah. Selain itu, mampu mengolah sampah sendiri, memiliki Badan Usaha Miliki Desa (BUMDes) yang mengelola sampah, serta mempunyai Peraturan Desa (Perdes) tentang sampah. (nano)


How useful was this post?

Click on a star to rate it!

Average rating 5 / 5. Vote count: 1

No votes so far! Be the first to rate this post.

Facebook Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *