Ragam  

Lanjutan Pembangunan Gedung Pertemuan Sukoharjo, Pemkab Optimistis Selesai Tepat Waktu

Proyek gedung pertemuan di timur Alun-alun Sukoharjo mulai dilanjutkan.

Sukoharjonews.com – Pembangunan Gedung Pertemuan di Jalan Veteran Sukoharjo akhirnya dilanjutkan tahun ini. Setelah lelang dan penandatanganan kontrak, pemenang lelang sudah memulai pekerjaan untuk menyelesaikan proyek yang terhenti di tahun 2021.


“Pekerjaan sudah dimulai setelah proses lelang dan juga penandatanganan kontrak, kami optimistis selesai tepat waktu karena dimulai awal tahun,” ujar Wakil Bupati Sukoharjo, Agus Santosa, Minggu (24/3/2023).

Dikatakan Agus, Pemkab Sukoharjo optimistis proyek selesai tepat waktu karena waktu pengerjaan yang cukup longgar. Terlebih lagi, proyek kali ini tinggal melanjutkan proyek sebelumnya yang tidak selesai.

“Pembangunan fisik yang baru Gedung Pertemuan Sukoharjo ini sekitar 60% karena tinggal melanjutkan pembangunan sebelumnya yang sempat terhenti,” ujarnya.

Agus mengatakan, waktu pelaksanaan pembangunan sekitar 300 hari kalender. Pihak pelaksana diharapkan mampu menyelesaikan pembangunan 100% sesuai kontrak kerja. “Untuk desain tidak ada perubahan signifikan karena masih memakai yang lama yang direvisi. Hanya beberapa penyesuaian yang tidak mempengaruhi fisik misal landscape taman, dan lainnya,” lanjutnya.


Terpisah, Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Sukoharjo, Bowo Sutopo Dwi Atmojo, mengatakan, Pemkab Sukoharjo menargetkan pembangunan Gedung Pertemuan Sukoharjo bisa diselesaikan pada tahun 2024 ini. Pemkab Sukoharjo optimistis target tersebut dapat direalisasikan mengingat perencanaan sekarang lebih matang.

Sebelumnya, lelang untuk MK dan pembangunan fisik Gedung Pertemuan Sukoharjo sudah selesai semua. Lelang jasa konsultan MK diketahui memiliki nilai pagu Rp1.125.000.000 dan HPS Rp1.099.800.000. Pemenang lelang dengan nilai harga kontrak Rp799.207.215.

Sedangkan lelang pembangunan fisik Gedung Pertemuan Sukoharjo memiliki nilai pagu sebesar Rp40.000.086.000. Sedangkan nilai HPS Rp39.535.980.000. (nano)


How useful was this post?

Click on a star to rate it!

Average rating 5 / 5. Vote count: 1

No votes so far! Be the first to rate this post.

Facebook Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *