Ragam  

Bagaimana Kelanjutan Program Tanam 110 Ribu Pohon Kelapa Genjah di Sukoharjo? Ini Penjelasan Dinas Pertanian

Presiden Joko Widodo (Jokowi) saat pencanangan penanaman bibit kelapa genjah di Desa Sanggang, Kecamatan Bulu Agustus 2022 lalu.

Sukoharjonews.com (Sukoharjo) – Kabupaten Sukoharjo menjadi salah satu daerah percontohan penanaman pohon kelapa genjah oleh Kementerian Pertanian. Pencananganan dilakukan oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) bulan Agustus 2022 lalu di Desa Sanggang, Kecamatan Bulu. Saat itu, Sukoharjo mendapat kuota 110 ribu bibit kelapa genjah, bagaimana kelanjutan program tersebut?


Terkait program tersebut, ternyata dilanjutkan tahun ini oleh Pemkab Sukoharjo sebagai bagian meningkatkan ekonomi masyarakat melalui program pemberdayaan pertanian memanfaatkan lahan pekarangan. Untuk tahun 2022, total ada 55 ribu bibit kelapa genjah yang diberikan oleh Kementerian Pertanian. Penanaman dilakukan untuk menuntaskan target 110 ribu kelapa genjah di Kabupaten Sukoharjo dan menjadi terbesar di Jawa Tengah.

“Tahun ini, kembali akan diberikan 55 ribu bibit kelapa genjah dari Kementerian Pertanian sehingga target 110 ribu bibit kepala genjah bisa selesai,” ujar Kepala Dinas Pertanian dan Perikanan Sukoharjo, Bagas Windaryatno, Jumat (3/2/2023).


Kabupaten Sukoharjo pada tahun 2022 lalu. Sentra penanaman awal menggunakan lahan seluas 100 hektar di Desa Sanggang, Kecamatan Bulu. Sedangkan sisanya disebar disejumlah desa dan kelurahan di 12 kecamatan. Secara keseluruhan lahan yang disiapkan di Kabupaten Sukoharjo untuk penanaman kelapa genjah seluas 1.000 hektar.

Dikatakan Bagas, lahan untuk penanaman kelapa genjah di tahun 2023 ini sedang dipersiapkan. Dinas akan menyebar bantuan bibit kelapa genjah sampai ditingkat desa dan kelurahan. Lahan yang tadinya tidak produktif atau kurang termanfaatkan akan menjadi sasaran prioritas.

“Tahun 2023 ini mudah-mudahan target 110 ribu kelapa genjah akan segera terealisasi ditanam di Kabupaten Sukoharjo. Sebanyak 55 ribu kelapa genjah sudah ditanam tahun 2022 lalu dan sisanya tahun ini. Kami masih menunggu bantuan bibit kelapa genjah dari Kementerian Pertanian yang akan segera dikirim,” ujarnya.


Dinas Pertanian dan Perikanan Sukoharjo sudah melakukan survei wilayah untuk memastikan lahan yang akan digunakan. Salah satu sasarannya yakni di selatan Kabupaten Sukoharjo meliputi Kecamatan Tawangsari, Weru dan Bulu dimana banyak lahan pekarangan kurang termanfaatkan.

“Kelapa genjah ini tidak perlu banyak air dan cocok ditanam di selatan Kabupaten Sukoharjo. Seperti di Kecamatan Tawangsari, Weru dan Bulu banyak lahan dan perbukitan kering,” tambahnya. (nano)


How useful was this post?

Click on a star to rate it!

Average rating 5 / 5. Vote count: 1

No votes so far! Be the first to rate this post.

Facebook Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *