Skema Gage dan One Way Operasi Ketupat 2022 Ditutup, Angka Kecelakaan Menurun Drastis

epala Korps Lalu Lintas (Kakorlantas) Polri, Irjen Pol Firman Shantyabudi saat pantauan di Gerbang Tol Kalikangkung, Semarang, Jawa Tengah. (Dok Humas Polri)

Sukoharjonews.com (Jakarta) – Rekayasa lalu lintas one way dan ganjil genap saat arus balik mudik Lebaran 2022 dari Tol Kalikangkung sampai Tol Jakarta-Cikampek ditutup. Kebijakan diambil setelah melihat kondisi lalu linyas saat arus balik yang sudah mulai lancar.


Dikutip dari laman Humas Polri, Senin (9/5/2022), Kepala Korps Lalu Lintas (Kakorlantas) Polri, Irjen Pol Firman Shantyabudi. “Kami melaporkan kepada pimpinan bahwa kami akan menyelesaikan menutup penerapan ganjil genap yang sudah kami terapkan sejak tanggal 5, kemudian diperpanjang sampai dengan tanggal 6,” kata Firman di KM 29 tol Jakarta-Cikampek, Senin (9/5/2022) dini hari.

Dikatakan Firman, pihaknya sudah memastikan bersama rombongan dengan menyisir jalan dari arah Jakarta menuju KM 70. Firman juga menyampaikan terima kasih atas partisipasi aktif masyarakat selama arus mudik dan balik. Menurutnya, peran aktif masyarakat membuat sukses pelaksanaan arus mudik dan arus balik Lebaran 2022.

“Selama operasi ini kami berupaya bekerja maksimal. Selain itu, Polri akan terus melakukan evaluasi jika ada hal yang kurang terkait pelaksanaan pengamanan mudik lebaran tahun ini,” ujarnya.

Disisi lain, berdasarkan data, Firman menyebut angka kecelakaan pada operasi ketupat 2022 mengalami penurunan 31%. Hal itu jika dibandingkan musim mudik dan balik lebaran 2019 periode sebelum pandemi corona.

“Fatalitas juga menurun. Inilah yang kami harapkan operasi lancar bisa bersilahturahmi, kecelakaan turun, fatalitas juga turun dan moga-moga covidnya juga tidak yang dibawa pulang kembali ke Jakarta,” terangnya.

Sebelumnya, Kabagops Korlantas Polri, Kombes Eddy Djunaedi, meminta jajaran Polda Jawa Tengah, Polda Jawa Barat, hingga Polda Metro Jaya bersiap untuk melakukan penormalan rekayasa lalu lintas arah tol Kalikangkung KM 414 Semarang sampai Tol Jakarta-Cikampek dan sebaliknya. (nano)


How useful was this post?

Click on a star to rate it!

Average rating 5 / 5. Vote count: 1

No votes so far! Be the first to rate this post.

Facebook Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *