Selain Bonus Uang Besar, Timnas U-16 Indonesia juga Dapat Laptop

Timnas U-16 mendapat apresiasi dari J-Corp yang memberikan laptop. (Foto: Dok PSSI)

Sukoharjonews.com (Jakarta) – Kegembiraan tengah dirasakan oleh para pemain Timnas U-16 usai menjuarai Piala AFF U-16. Selain mendapatkan bonus uang cukup besar, para pemain juga mendapat apresiasi dari JCorp yang memberikan laptop kepada semua pemain U-16. Proses penyerahan apresiasi diberikan pada Senin (15/8/2022) di Hotel Sultan, Jakarta.


Pelatih tim U-16 Indonesia, Bima Sakti pun mengucapkan terima kasih kepada JCorp atas apresiasi ini.

“Semoga pemberian ini bisa dimanfaatkan betul oleh para pemain, sebelumnya tadi saya menanyakan kepada pemain, apakah mereka sudah memiliki laptop, dijawab tidak. Itu membuat saya merinding. Ternyata kebutuhan akan laptop sangat dibutuhkan oleh pemain. Jadi selain ilmu sepak bola, saya berharap mereka juga ‘melek’ teknologi,” kata Bima dikutip dari laman PSSI, Selasa (16/8/2022).

Sementara itu, perwakilan dari JCorp yang juga kakak dari Gilang Widya Pramana, Ganesya Widya mengaku senang dan terharu Tim U-16 bisa memenangkan Piala AFF U-16 tahun ini.

“Jujur, kami semua warga Indonesia haus akan prestasi, begitu juga mungkin adik-adik. Jadi kami dari JCorp memberikan masing-masing satu buah laptop kepada 28 pemain. Saya ingin ini bisa berguna, bermanfaat dan menjadi pemecut semangat lagi untuk mempersembahkan juara lagi bagi Indonesia,” tuturnya.


Sesuai rencana, tim akan resmi dibubarkan pada Kamis (18/8/2022), sebelum akhirnya dikumpulkan lagi untuk pemusatan latihan guna mengikuti turnamen selanjutnya. Selain itu, semua pemain juga direncanakan mengikuti upacara bendera Hari Kemerdekaan Republik Indonesia pada 17 Agustus.

PSSI sendiri memberikan bonus kepada Timnas U-16 sebesar Rp1,385 miliar. “Semua ini adalah bentuk apresiasi PSSI kepada pemain. Total bonus bisa saja terus bertambah,” kata Sekjen PSSI Yunus Nusi.

Seperti diketahui, Dalam 10 tahun terakhir Indonesia baru meraih 4 tropi, yakni 2013 juara Piala AFF U-19 (dilatih Indra Sjafri), 2018 juara AFF U-16 (Fakhri Husaini), 2019 juara AFF U-22 (Indra Sjafri), dan 2022 juara AFF U-16 (Bima Sakti). (nano)


How useful was this post?

Click on a star to rate it!

Average rating 3 / 5. Vote count: 2

No votes so far! Be the first to rate this post.

Facebook Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *