Sebelum Balapan, Para Riders FIM Asia Supermoto Minum Jamu Beras Kencur

Para Rider FIM Supermoto minum jamu bersama Bupati Sukoharjo, Wardoyo Wijaya saat Welcome Dinner di Pendapa Kabupaten Sukoharjo, Jumat (13/10).

Sukoharjonews.com – Sebanyak 18 pembalap internasional meramaikan kasanah balapan FIM Asia Supermoto di kawasan The Park Mall Solo Baru, Grogol, Sukoharjo, Jawa Tengah, Sabtu-Minggu (14-15/10). Ternyata sebelum bertanding, para riders dari 15 negara itu minum jamu terlebih dulu.

Mereka minum jamu bersama saat Welcome Dinner FIM Asia Supermoto di Graha Sarta Praja, Jumat (13/10) malam. Dalam kesempatan itu para pembalap juga diajak menikmati menu makan malam Nasi Liwet sembari menyaksikan tari-tarian klasik. Diiringi musik gamelan Jawa, para penari-penari cantik melempar selendang dan mengajak para riders itu menari.

Dalam kesempatan itu, para pembalap juga diajak minum jamu tradisional asli buatan Kota Jamu. “Kalau di kota-kota besar beras jadi beras plastik yang merusak kesehatan. Tapi di Sukoharjo beras menjadi minuman menyehatkan, namanya jamu beras kencur,” tutur Bupati sembari mengajak seluruh rider minum jamu tersebut.

Bupati Sukoharjo, Wadoyo Wijaya mengatakan sambutan hangat itu sebagai bentuk apresiasi atas penyelenggaraan event tersebut. Menurut Bupati, kehadiran ajang balapan itu menjadi kebanggaan tersendiri bagi Kota Jamu. Apalagi setiap negara hanya dipilih satu kota untuk penyelenggaraan event bertaraf internasional itu.

“FIM Supermoto menyuguhkan hiburan gratis bagi rakyat, sebagai gantinya kita undang makan malam bersama Bupati Sukoharjo di sini. Mudah-mudahan ini menjadinjadi kenangan manis bagi para rider,” tuturnya.

Bupati berharap, kehadiran event akbar itu dapat mengangkat nama Sukoharjo ke tingkat internasional. “Dengan adanya FIM Supermoto ini nama Sukoharjo akan ikut terangkat di mata internasional. Mudah-mudahan ke depan Sukoharjo akan menjadi tempat favorit untuk penyelenggaraan event-event internasional lainnya,” katanya.

CEO of Asia Supersport Group (SAG) selaku Penyelenggara Kejuaraan FIM Asia Supermoto Satheswaran Mayachandran mengatakan, event ini terdiri dari enam seri. Event yang diselenggarakan di Solo Baru, Grogol, Sukoharjo ini merupakan seri kedua. Menurutnya Solo Baru dipilih sebagai lokasi balapan karena di wilayah Solo Raya banyak komunitas balap motor. Dia berharap, event tersebut bisa memotivasi pembalap lokal untuk terus berkembang. Sementara seri ketiga rencananya akan digelar di India dan semi final akan digelar di Bukit Jalil Malaysia pada 16-17 Desember mendatang. (sofarudin)

 

How useful was this post?

Click on a star to rate it!

Average rating 0 / 5. Vote count: 0

No votes so far! Be the first to rate this post.

Facebook Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *