Ragam  

Sambut HUT, Polwan Bersama Kapolres Bhaksos Untuk Disabilitas

Kapolres Sukoharjo, AKBP Wahyu Nugroho Setyawan saat memimpin bhaksos Polwan Polres dalam rangka HUT Polwan, Selasa (31/8/2021).

Sukoharjonews.com (Sukoharjo) – Menyambut Hari Ulang Tahun (HUT), Polwan Polres Sukoharjo menggelar bhakti sosial untuk penyandang disabilitas. Kegiatan dilakukan di Paguyuban Difabel Sehati di Kelurahan Gayam, Sukoharjo. Kegiatan dipimpin langsung Kapolres AKBP Wahyu Nugroho Setyawan, Selasa (31/8/2021).




“Hari ini mendampingi Polwan Polres Sukoharjo melakukan silaturahmi dengan teman-teman difabel di Paguyuban Sehati sekalian kami memberikan bantuan sosial dalam rangka menyambut HUT Polwan yang jatuh pada 1 September 2021 besok,” ungkap Kapolres.

Dalam kesempatan tersebut, Polwan menyerahkan bantuan 20 paket sembako untuk difabel. Di lokasi yang sama, Polres Sukoharjo juga merilis sebuah lagu persembahan untuk Polwan Indonesia karya anggota Polres, Bripka Suyono berjudul “Bakti Kami Polwan Presisi”.

“Mudah-mudahan lagu ini dapat menghilangkan letih, rasa lelah yang dirasakan Polwan selama ini daalam pengabdiannya pada masyarakat, bangsa dan negara. Juga bentuk persembahan Polres Sukoharjo pada Polwan Indonesia,” kata Kapolres.

Ketua Paguyuban Difabel Sehati Sukoharjo, Edy Supriyanto mengapresiasi kegiatan bhaksos Polres Sukoharjo yang dipimpin langsung Kapolres. Bantuan tersebut diharapkan dapat bermanfaat dan meringankan beban difabel yang menerimanya.

Seperti diketahui, selama ini Polres Sukoharjo rutin menyalurkan bantuan sosial berupa paket sembako pada warga kurang mampu Sukoharjo terdampak pandemi corona. Bantuan tersebut disalurkan dengan sasaran berbeda, baik untuk PKL, warga kurang mampu, difabel, yatim piatu, dan lainnya.

Bantuan tersebut diberikan sebagai upaya untuk meringankan beban masyarakat Sukoharjo selama pandemi corona saat ini. Terlebih lagi selama ini aktivitas ekonomi masyarakat dibatasi karena pelaksanaan PPKM Level 4. (erlano putra)


How useful was this post?

Click on a star to rate it!

Average rating 5 / 5. Vote count: 1

No votes so far! Be the first to rate this post.

Facebook Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *