Ragam  

Manajemen McDonald’s The Park Mall Dapat Peringatan Lisan dan Tertulis

Satgas Corona saat membubarkan kerumunan yang terjadi di McD The Park Mall pada Rabu (9/6/2021).

Sukoharjonews.com (Sukoharjo) – Kerumunan yang timbul dari program BTS Meal di McDonald’s (McD) The Park Mall Solo Baru kemarin langsung dibubarkan. Terkait hal itu, Satpol PP Sukoharjo mengaku sudah memanggil manajemen McD The Park Mall dan memberikan peringatan lisan dan tertulis. Jika di kemudian hari terjadi pelanggaran kembali, sanksi lebih berat akan diberikan.




“Kemarin kerumunan langsung dibubarkan dan kami memanggil manajemen McD untuk dimintai keterangan,” terang Kepala Satpol PP Sukoharjo, Heru Indarjo, Kamis (10/6/2021).

Dikatakan Heru, ke depan jika masih menyelenggarakan event dan tidak protokol kesehatan (prokes) serta menimbulkan kerumunan akan diberi sanksi lebih berat lagi, yakni penutupan tempat usaha dan juga denda. “Kalau sampai terjadi, dendanya bukan lagi yang Rp250 ribu tapi sudah meningkat ke Rp1 juta karena sebelumnya sudah ada peringatan,” ujar Heru.

Heru juga mengatakan, dari keterangan manajemen McD ketika dipanggil Satpol PP, program BTS Meal McD langsung dihentikan karena menimbulkan kerumunan dimana-mana. Heru mengaku manajemen McD The Park Mall cukup kooperatif.

Disinggung soal aturan pemberlakuan sanksi dan juga denda terhadap pelanggaran prokes di Sukoharjo, Heru mengaku masih terus berlaku hingga pandemi virus corona berakhir.

Seperti diketahui, terjadi antrean panjang serta kerumunan di gerai McD The Park Mall Solo Baru, Rabu (9/6/2021) kemarin. Kerumunan tersebuat langsung dibubarkan Satgas Corona dan menertibkan antrean ojok online (ojol) yang menerima order online BTS Meal di McD. Kasus kerumunan serupa juga terjadi di gerai McD seluruh Indonesia. (erlano putra)


How useful was this post?

Click on a star to rate it!

Average rating 5 / 5. Vote count: 1

No votes so far! Be the first to rate this post.

Facebook Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *