[HOAKS] Kemenkes Berikan Bantuan Rp175 Juta untuk Pekerja Migran

Hoaks Kemenkes berikan bantuan Rp175 juta untuk Pekerja Migran. (Foto: Dok Kominfo)

Sukoharjonews.com – Sebuah hoaks muncul dalam unggahan media sosial Facebook. Unggahan tersebut mengeklaim jika Kementerian Kesehatan (Kemenkes) membagikan bantuan uang Rp175 juta kepada pekerja migran.

Dikutip dari laman Kominfo, Kamis (19/9/2024), berikut ini cek faktanya:

Penjelasan:

Beredar unggahan pada media sosial Facebook unggahan yang mengeklaim Kementerian Kesehatan (Kemenkes) membagikan bantuan uang Rp175 juta bagi pekerja migran.

Faktanya, dilansir dari liputan6.com dengan melihat akun resmi Kemenkes di Instagram @kemenkes_ri yang sudah bercentang biru atau terverifikasi, di sana terdapat bantahan terkait klaim tersebut. Selain itu akun Instagram Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) @bp2mi_ri, meminta para pekerja mewaspadai akun palsu menjanjikan bantuan tertentu.

Masyarakat diharapkan dapat berhati-hati dikarenakan terdapat permintaan untuk menghubungi kontak pada akun tersebut. Ini merupakan modus pencurian data ataupun terhubung dengan pinjaman online ilegal.

Kategori: Hoaks

Link Counter:

– https://www.liputan6.com/cek-fakta/read/5703558/cek-fakta-hoaks-kemenkes-bagikan-bantuan-rp-175-juta-bagi-pekerja-migran

– https://www.instagram.com/p/C_7dGiZBcdM/

– https://www.instagram.com/p/C9kNRvzh_lv/. (*)


How useful was this post?

Click on a star to rate it!

Average rating 5 / 5. Vote count: 1

No votes so far! Be the first to rate this post.

Facebook Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *