Ragam  

Update Kasus Corona Per 2 April, ODP Naik Jadi 290, PDP 20 Kasus

Kendaraan water canon Polres Sukoharjo saat melakukan penyemprotan disinfektan di kawasan Solo Baru untuk mencegah penyebaran virus Corona.

Sukoharjonews.com (Sukoharjo) – Update data kasus Corona di Kabupaten Sukoharjo per 2 April ini, jumlah orang dalam pemantauan (ODP) Corona mengalami kenaikan 30 kasus. Dari sebelumnya 260 menjadi 290 kasus. Begitu pula kasus PDP naik naik menjadi 20 kasus dari data sehari sebelumnya 19 kasus. Untuk kasus positif belum mengalami perubahan data.



Pantauan di di website www.corona.sukoharjokab.go.id per 2 April, kasus ODP memgalami kenaikan 30 kasus, sedangkan PDP naik satu kasus menjadi 20 kasus. Dalam beberapa hari terakhir, kasus ODP terus mengalami kenaikan dimana salah satunya karena banyaknya warga yang datang dari perantuan dan kembali ke Sukoharjo. Meski belum tentu positif, naiknya kasus ODP tersebut mendapat perhatian serius dari gugus tugas pencegahan penyebaran virus Corona tingkat kabupaten.

Ketua Gugus Tugas Pencegahan Penyebaran Virus Corona Pemkab Sukoharjo, Agus Santosa mengatakan, dengan berbagai upaya yang telah dilakukan Pemkab mealui gugus tugas didukung seluruh elemen masyarakat, diharapkan kasus Corona yang terjadi tidak meningkat. Dalam arti, status ODP tidak meningkat menjadi PDP dan begitu pula PDP tidak meningkat menjadi positif. Untuk mencegal hal itu, masyarakat diminta untuk tetap tinggal di rumah.

“Tanpa dukungan masyarakat, upaya pencegahan yang dilakukan pemerintah dan gugus tugas tidak akan berhasil,” ujarnya.

Agus tidak memungkiri dalam upaya mencegah penyebaran virus Corona tersebut masyarakat bosan karena banyak tinggal di rumah. Namun, hal itu lebih baik daripada tertular virus akibat keluar rumah. Pasalnya, tidak ada yang tahu virus tersebut menyebar dan menempel di mana. “Kita pun tidak tahu meski terlihat sehat tapi ada virus yang menempel di sepatu, baju, tangan, dan lainnya. Itulah yang dihindari,” ujarnya. (erlano putra)



How useful was this post?

Click on a star to rate it!

Average rating 5 / 5. Vote count: 1

No votes so far! Be the first to rate this post.

Facebook Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *