Menanti Peresmian Masjid Termegah di Sukoharjo

Masjid Agung Baiturrahmah Sukoharjo sudah selesai dibangun 100% dan tinggal menunggu peresmian.

Sukoharjonews.com (Sukoharjo) – Masyarakat bisa segera beribadah di Masjid Agung Baiturrahamah Sukoharjo. Mengingat, tidak lama lagi masjid megah tersebut segera diresmikan. Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Sukoharjo, Suraji mengatakan, Masjid Agung Baiturahmah sudah selesai dibangun dan masih dalam masa pemeliharaan.



Kontraktor proyek masih harus menyelesaikan beberapa bagian yang masih belum beres. Seperti kebocoran di kubah dan kebocoran beberapa ruangan lantai dua hingga cat basah. Menurutnya, pelaksana proyek diberi kesempatan menyelesaikan bagian-bagian tersebut dalam 10 hari sejak Inspeksi Mendadak (Sidak) beberapa hari lalu.

“Kebocoran dan cat basah bisa selesai dalam beberapa hari ke depan. Setelah semuanya dipastikan beres, kami laporkan ke Pak Bupati agar segera diresmikan dan bisa digunakan untuk beribadah,” jelas Suraji, Rabu (7/2).

Suraji menambahkan, berdasarkan perintah Bupati, sebelum diresmikan struktur kepengurusan takmir masjid harus terbentuk. Bupati meminta takmir masjid diisi perwakilan dari berbagai organisasi muslim di Sukoharjo. Baik itu, NU, Muhammadiyah, LDII dan ormas islam lainnya di Sukoharjo.

“Tujuannya agar kepengurusan takmir Masjid Agung Baiturrahmah ini menunjukkan kebersamaan dan kerukunan umat di Sukoharjo.,” ujar Suraji.

Sementara itu, Bupati Sukoharjo, Wardoyo Wijaya menjelaskan, Masjid Agung Baiturrahmah bukan merupakan milik yayasan atau ormas islam tertentu. Tetapi milik seluruh warga, terutama umat muslim. Atas dasar itu, bupati menilai dalam pembentukan takmir harus bisa merepresentasikan kebersamaan seluruh elemen umat muslim di Sukoharjo.

“Masjid Agung Baiturrahmah itu bukan milik yayasan, jadi harus dijaga dan dimanfaatkan untuk seluruh umat muslim,” jelas bupati.

Terkait kapan Masji Agung Sukoharjo itu diresmikan, Bupati mengatakan masih menunggu laporan resmi dari DPUPR Sukoharjo. Laporan tersebut akan menjadi dasar untuk menentukan kapan masjid Agung Baiurrahmah diresmikan. “Insya Allah segera kita resmikan,”. (Sofarudin)


How useful was this post?

Click on a star to rate it!

Average rating 0 / 5. Vote count: 0

No votes so far! Be the first to rate this post.

Facebook Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *