Ikut TC di Puskas Academia Hongaria, Ini Pesan Menpora pada Iqbal dan Eriko

M Iqbal Gwijangge dan Eriko Sulastiano. (Foto: Dok PSSI)

Sukoharjonews.com (Jakarta) – Kapten tim U-16 M Iqbal Gwijangge dan Eriko Sulastiano terpilih untuk menjalani pemusatan latihgan di Puskas Academia, Hongaria. Hal itu merupakan hasil kerja sama antara PSSI, Kemenpora, dan Kadin (Kamar Dagang dan Industri Indonesia).


Keduanya berpamitan dengan Menteri Pemuda dan Olahraga, Zainudin Amali di Kantor Kemenpora sebelum terbang ke Hongaria. “Program ini sangat bagus, kerja sama antara PSSI dan Kadin. Kami pemerintah tentu memberikan dukungan dan dorongan agar keduanya bisa sukses di sana dalam menimba ilmu,” sebut Menpora, dilansir dari laman PSSI, Selasa (31/1/2023).

Direktur Teknik Indra Sjafri menambahkan dengan program itu, PSSI sangat diuntungkan. “Mudah-mudahan kedua pemain bisa mengambil manfaat dari penimbaan ilmu di sana. Iqbal dan Eriko menjadi unggulan dari hasil seleksi yang dilakukan oleh Kadin. Iqbal merupakan pemain tim U-16 Indonesia sekaligus kapten yang membawa timnya juara Piala AFF U-16 tahun lalu. Sementara itu, Eriko adalah pencetak gol terbanyak sekaligus pemain terbaik Elite Pro Academy U-16,” jelas Indra.


Perwakilan dari Kadin Irawadi Hanafi menyebutkan ini adalah kelanjutan dari kunjungan Perdana Menteri Hongaria. “Mereka menawarkan program beasiswa di sana (Puskas Academia), selama 6 bulan. Mohon doa supaya kedua pemain ini betah di sana,” tutur Irawadi.

Baik Iqbal dan Eriko pun mengucapkan terima kasih. “Terima kasih kepada Kemenpora, PSSI dan Kadin. Semoga kami berdua bisa dapat menimba ilmu di sana dan membawa yang terbaik sebagai bekal ilmu sepak bola kami di sini,” ungkap keduanya. (nano)


How useful was this post?

Click on a star to rate it!

Average rating 5 / 5. Vote count: 1

No votes so far! Be the first to rate this post.

Facebook Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *