Fave Hotel Solo Baru Nyaris “Terbakar”

Situasi simulasi kebakaran di Fave Hotel Solo Baru, Rabu (21/3).

Sukoharjonews.com (Grogol) – Fave Hotel Solo Baru, Grogol Sukoharjo terbakar, Rabu (21/3) siang. Api diketahui berasal dari kamar 325 yang berada di lantai tiga hotel bintang dua tersebut. Beruntung tidak ada korban jiwa dalam insiden tersebut dan kerugian materialasih dalam pendataan.

Belum diketahui pasti penyebab kebakaran tersebut. Informasi yang dihimpun di lokasi kejadian, alarm penanda kebakaran berbunyi sekitar pukul 15.21 WIB. Bersamaan dengan itu, staf-staf serta para tamu hotel panik dan berhamburan melalui jalur evakuasi.

Bersamaan dengan itu, Tim Fire Bridge Fave Hotel Solo Baru berusaha mamadamkan api yang sudah mulai membesar dengan Apar dan Hidran. Mendapat laporan tersebut, petugas pemadam kebakaran (Damkar) Satpol PP Sukoharjo langsung menuju lokasi dan api sudah berhasil dijinakkan sebelum petugas pemadam kebakaran tiba.

Gambaran tersebut merupakan adegan simulasi kebakaran yang diselenggarakan manajemen Fave Hotel Solo Baru. Manager Fave Hotel Solo Baru, Ika Florentina mengatakan, simulasi tersebut digelar untuk melatih kesiap-siagaan tim dalam penanggulangan kebakaran. Skenario tersebut dibuat agar setiap personel mengetahui peran masing-masing saat terjadi hal-hal yang tidak diinginkan.

“Fave Hotel Solo Baru selalu memprioritaskan savety dan keselamatan kerja baik untuk para tamu maupun karyawan. Kami akan selalu berupaya memberikan kenyamanan dan keamanan bagi para tamu dengan peralatan safety sesuai standar,” tuturnya.

Kabid Pemadam Kebakaran Satpol PP Sukoharjo, Margono mengatakan, Fave Hotel Solo Baru sudah dua kali menggelar simulasi kebakaran bersama tim pemadam kebakaran Sukoharjo. Materi yang ditekankan antara lain teknik evakuasi dan pemadam kebakaran. Menurutnya simulasi kebakaran akan lebih baik jika karyawan dan tamu hotel tidak diberitahu sebelumnya.

“Skenario yang membuat pihak hotel. Pesan kami simulasi kebakaran ke depan bisa lebih ditingkatkan. Karyawan dan tamu hotel tidak usah diberitahu. Jadi setiap orang bebar-benar bisa memahami siapa dirinya dan harus berbuat apa,” jelasnya.

Di sisi lain Margono sangat mengapresiasi langkah management Fave Hotel Solo Baru dalam rangka penanganan darurat kebakaran tersebut. Pihaknya berharap manjemen hotel-hotel lain dan manajemen gendung bertingkat di Solo Baru juga menggelar simulasi serupa agar setiap karyawan memahami teknik penanganan darurat kebakaran.

“Kegiatan seperti ini memang sangat penting. Kami harap hotel lain ikut melatih kompetensi masing-masing karyawan seperti Fave Hotel ini. Sehingga kebakaran bisa ditanggulangi sedini mungkin,” pungkasnya. (Sofarudin)

How useful was this post?

Click on a star to rate it!

Average rating 0 / 5. Vote count: 0

No votes so far! Be the first to rate this post.

Facebook Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *