Bingung Menenangkan Bayi yang Sedang Tantrum? Simak Tipsnya Disini!

Menenangkan bayi tantrum. (Foto: momimoms)

Sukoharjonews.com – Tantrum merupakan ekspresi frustasi atau kemarahan anak kecil akibat keterbatasan atau karena tidak bisa mendapatkan apa yang diinginkan.


Hal ini dapat terjadi karena anak kesulitan untuk mengekspresikan maksud dan perasaannya dengan baik. Sehingga, emosi dan rasa frustasi dilampiaskan Si Kecil dalam bentuk tangisan keras, amukan, marah, jeritan, dan hentakan. Tingkat emosi tantrum tergantung pada kondisi dari masing-masing anak dan pengertian dari orang tua. Dikutip dari VOI, yang dilansir dari beebrapa sumber, pada Rabu (27/9/2023), berikut tips menenangkan bayi tantrum:

1. Ditimang
Bayi menyukai gerakan karena mengingatkan dia pada gerakan mengayun yang biasa dilakukan saat masih dalam kandungan. Jadi menimang atau mengajak bayi berjalan-jalan adalah tips terbaik menenangkan bayi yang menangis. Mendengarkan beberapa alunan musik.


2. Bawa bayi keluar
Perubahan suasana apapun dapat membantu mendiamkan bayi saat rewel. Dilansir dari Very Well Family, Senin, 25 September, Anda bisa membawanya berjalan-jalan dengan kereta dorong atau dengan gendongan bayi. Udara segar dan gerakan berjalan bisa membantu. Anda juga dapat mencoba naik mobil, yang mungkin akan membuat dia tertidur.

3. Buat bayi bersendawa
Sesuatu yang sederhana seperti bersendawa mungkin merupakan hal yang mengganggu bayi Anda. Kebanyakan bayi perlu bersendawa setelah menyusu, jadi jika si kecil masih tetap rewel setelah dia menyusu, coba buat bayi Anda bersendawa. Jika bayi Anda tampak mengeluarkan gas, baringkan dia telentang dan gerakan kakinya seperti sedang bersepeda sebentar untuk mengeluarkan gasnya.


4. Mandikan bayi
Tidak semua bayi suka mandi, tapi jika bayi Anda suka dimandikan, itu bisa menjadi cara untuk mengubah suasana hatinya menjadi bahagia. Mandi air hangat bisa sangat menenangkan dan membantu bayi jadi rileks.

5. Minta orang terdekat menggendongnya
Terkadang bayi dapat merasakan stres yang dialami ibu dan menghadapi bayi yang menangis selama berjam-jam dapat membuat Anda stres. Jika ada orang lain di sekitar Anda misalnya pasangan, anggota keluarga, atau baby sitter, berikan giliran mereka untuk mengurus bayi. Ini dapat membantu bayi rileks dan memberi Anda perubahan untuk mengisi ulang tenaga dan bersantai.


Hampir tidak ada yang lebih memilukan daripada melihat anak menangis dan sebagai ibu, merasa kebingungan menghentikan tangisannya tersebut. Dalam kebanyakan kasus, tangisan bayi, bahkan dalam waktu lama, adalah hal yang normal. Dalam kasus yang jarang terjadi, tangisan bayi mungkin mengindikasikan masalah serius dan Anda harus segera menghubungi dokter jika merasa khawatir.(cita septa)


How useful was this post?

Click on a star to rate it!

Average rating 5 / 5. Vote count: 1

No votes so far! Be the first to rate this post.

Facebook Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *