Sukoharjonews.com – Bupati Sukoharjo, Etik Suryani baru saja melakukan mutasi/rotasi/promosi pejabat pada malam tahun baru 2026 lalu. Pelantikan perdana pada periode ini dilakukan terhadap 155 pejabat, mulai pejebat Eselon II, Eselon III, Eselon IV, dan pejabat fungsional.
Meski sudah melakukan pelantikan, diketahui masih terdapat sejumlah posisi yang kosong. Salah satunya adalah posisi Camat Mojolaban yang belum terisi.
Selain itu, sejumlah jabatan Eselon II juga diketahui masih kosong, yakni Kepala Dinas Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata (Disporapar), Kepala Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman (DPKP), serta Direktur RSUD Ir Soekarno Sukoharjo.
Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan SDM (BKPSDM) Sukoharjo, Suparmin mengatakan, untuk mengisi kekosongan tersebut, bupati telah menunjuk pelaksana tugas (Plt).
Untuk Plt Kepala Disporapar diisi oleh Herdis Kurnia Wijaya (Camat Grogo), Plt DPKP, Suyamto (Asisten II Sekda), Plt Direktur RSUD Ir Soekarno, dr Heni Purpsitosari Utomo, dan Plt Camat Mojolaban, Sriyadi (Sekcam).
Selain itu, sejumlah posisi sekretaris juga diketahui masih ada yang kosong dan belum terisi dalam pelantikan tersebut.
Terkait pengisian pejabat difinitif, Suparmin mengaku nantinya bisa diisi dengan mekanisme seleksi terbuka oleh Pansel maupun dengan sistem rotasi (Eselon II).
“Untuk pengisian pejabat definitif nanti bisa melalui pansel atai rotasi untuk Eselon II,” ujar Suparmin. (nano)
Tinggalkan Komentar