Ragam  

Tempat Pembuangan Akhir Sampah di Mojorejo Bendosari Terbakar (Lagi)

Ilustrasi.

Sukoharjonews.com (Bendosari) – Tempat Pembuangan Akhir (TPA) sampah di Mojorejo, Bendosari, Sukoharjo kembali terbakar, Rabu (25/8/2021) sore. Kebakaran melanda sisi timur TPA di dekat lokasi gas metan. Diperkirakan sekitar 1.000 meter persegi lahan TPA yang terbakar.




“Sudah ada mobil pemadam kebakaran yang berusaha memadamkan api yang membakar TPA,” ungkap Mandor TPA Mojorejo, Parno.

Dikatakan Parno, lokasi TPA yang terbakar jauh dari permukiman warga. Meski begitu tetap menjadi perhatian pengelola karena api diperkirakan cepat menyebar karena sampah yang menumpuk. Kebakaran sendiri diketahui sekitar pukul 16.00 WIB. Parno mengaku belum tahu secara pasti penyebab kebakaran.

Parno juga mengatakan, saat ini sampah yang ada di TPA cukup kering karena musim kemarau sehingga mudah terbakar. Diharapkan mobil pemadam kebakaran segera bisa memadamkan api sehingga kebakaran besar yang terjadi tahun 2012 tidak terulang kembali. Saat itu, kebakaran TPA butuh waktu lama berhari-hari untuk memadamkannya.

“Sampah yang ada kering karena musim kemarau sehingga mudah terbakar dan mengandung gas metan yang juga mudah terbakar,” ujarnya.

Dia menambahkan, petugas pemadam kebakaran berusaha melokalisir api sehingga tidak merembet semakin luas. (erlano putra)


How useful was this post?

Click on a star to rate it!

Average rating 5 / 5. Vote count: 2

No votes so far! Be the first to rate this post.

Facebook Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *