Ragam  

Target Parkir Tahun 2022 Naik Jadi Rp1,1 Miliar, Dishub Tetap Optimistis Meski Masih Pandemi

Ilustrasi.

Sukoharjonews.com (Sukoharjo) – Target pendapatan dari parkir kendaraan di Kabupaten Sukoharjo tahun 2022 ini mengalami kenaikan dibandingkan tahun 2021 lalu. Tahun ini, target parkir sebesar Rp1,1 miliar dimana jumlah tersebut mengalami sedikit kenaikan dibanding target 2021 yang sebesar Rp1 miliar. Meski masih pandemi corona, Dinas Perhubungan (Dishub) optimistis target tersebut bisa tercapai.




“Memang pandemi belum usai, tapi saat ini kasus corona di Kabupaten Sukoharjo sudah melandai dan aktivitas masyarakat berangsur normal,” terang Kabid Lalu Lintas Dishub Sukoharjo, Marjono, Senin (10/1/2022).

Marjono mengatakan, parkir kendaraan di tepi jalan selama dua tahun terakhir sejak pandemi virus Corona sangat terlihat dampaknya. Pasalnya, pandemi virus corona membuat aktivitas masyarakat menjadi dibatasi sehingga membuat perekonomian menjadi lesu dengan banyaknya tempat usaha menutup sementara usahanya. Hal itu otomatis membuat pendapatan parkir juga turun.

Menurutnya, di tahun 2022 ini diharapkan target pendapatan parkir bisa terpenuhi karena kasus corona sudah melandai. Bahkan, pada 10 hari pertama di bulan Januari ini sudah ada kenaikan aktivitas masyarakat. Dishub Sukoharjo melihat ada peningkatan volume kendaraan masyarakat yang parkir dibeberapa tempat tersedia.

Untuk wilayah yang terlihat peningkatan volume kendaraan parkir terjadi di Kecamatan Sukoharjo, Grogol, Baki, dan Kartasura. Wilayah tersebut banyak tempat usaha yang menunjukan kebangkitan ekonomi masyarakat di masa pandemi ini.

“Aktivitas ekonomi masyarakat seperti warung, rumah makan, toko, dan lainnya sudah buka dan ramai kembali meski tetap dengan prokes,” ujarnya. (erlano putra)


How useful was this post?

Click on a star to rate it!

Average rating 5 / 5. Vote count: 2

No votes so far! Be the first to rate this post.

Facebook Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *