SMK Veteran 1 Sukoharjo Gelar Karya P5 dan Resmikan Gedung RPS

Kepala SMK Veteran 1 Sukoharjo, Malkan Maliya saat menyerahkan santunan untuk siswa SMP sederajat saat acara Gelar Karya P5, Selasa (14/3/2023).

Sukoharjonews.com (Sukoharjo) – SMK Veteran 1 Sukoharjo menggelar karya Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) dan meresmikan Gedung Ruang Praktek Siswa (RPS), Selasa (14/3/2023). Dalam kesempatan tersebut, berbagai karya siswa dalam program P5 dipamerkan. Sekolah juga menggelar pentas wayang kulit dan menyakurkan santunan untuk siswa SMP sederajat.

“Gelar karya merupakan puncak kegiatan siswa P5, yakni Projek Penguatan Profik Pelajar Pancasila yang merupakan bagian dari kurikulum merdeka,” terang Kepala SMK Veteran 1 Sukoharjo, Malkan Maliya.

Peserta bs berkolaborasi dengan teman melaksanakan pembelajaran deferiensi kurikulum merdeka. Melalui program tersebut diharapkan mampu menjadikan peserta didik sebagai penerus bangsa yang unggul dan produktif.

Malkan juga menyampaikan, SMK Veteran 1 menjadi sekolah pusat keunggulan dan di tahun 2022 lalu mendapat bantuan Dana Alokasi Khusus (DAK) satu ruang praktek siswa (RPS) beserta peralatan praktek siswa dari Pemerintah Provinsi Jawa Tengah. RPS tersebut berupa teknik permesinan sehingga bisa membekali siswa dengan keterampilan teknik permesinan dan lebih fokus untuk bengkel teaching factory.

“Setelah ini kami akan menyerahkannya ke yayasan untuk dicatat sebagai aset yayasan,” ujarnya.

SMK Veteran 1 Sukoharjo gelar karya Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5), Selasa (14/3/2023).

Sedangkan Pengawas Yayasan pembina Pendidikan Perguruan (YPPP) Veteran Sukoharjo, Sadewo Suharto, dalam kesempatan tersebut memberikan apresiasi kepda SMK Veteran 1 atas capaian selama ini. Bahkan, sekolah juga mendapatkan bantuan DAK RPS dari Pemprov Jateng.

“Kami berharap RPS ini digunakan dengan baik untuk membantu siswa memiliki keterampilan di bidang teknik permesinan,” ujarnya.

Terkait gelar karya siswa P5, Sadewo menyampaikan dengan adanya P5 yang merupakan bagian dari kurikukum merdeka, diharapkan siswa berkreasi secara mandiri, berkoloaborasi. Untuk itu, dibutuhkan kerjasama dengan baik antara siswa, guru, orang tua, dan pihak lainnya.

Disisi lain, dalam kesempatan yang sama, SMK Veteran 1 Sukoharjo juga menyerahkan santunan untuk siswa SMP sederajat di Sukoharjo dan Klaten. Santunan tersebut bersumber dari zakat, infaq, dan sodakoh guru-karyawan SMK Veteran 1 dan juga donatur.

Santunan diberikan kepada 45 siswa dari delapan SMP sederajat dan secara simbolis diserahkan oleh Kepala SMK Veteran 1, Malkan Maliya. (nano)

Nano Sumarno:
Tinggalkan Komentar