Siswa SMA Unggulan CT Arsa Sukoharjo Berhasil Diterima di 7 Kampus Luar Negeri

Siswa SMA Unggulan CT Arsa Sukoharjo, Allin Alya Yasmin.

Sukoharjonews.com (Sukoharjo) – Prestasi membanggakan diraih siwa SMA Unggulan CT Arsa Foundation Sukoharjo, Allin Alya Yasmin. Meski belum lulus, siswa tersebut sudah diterima di kampus luar negeri. Tidak tanggung-tangung, ada tujuh kampus luas negeri yang menerima Allin.

Humas SMA Unggulan CT Arsa, Sutarto Dwi Sutrisno, menyampaikan bahwa Allin merupakan siswa kelas XII MIPA 7. Siswa kelahiran Yogyakarta tersebut berhasil selangkah lebih dekat menuju cita-cita yang diimpikan.

“Selama menempuh studi di SMA Unggulan CT ARSA Foundation Sukoharjo, Allin menuai berbagai prestasi di antaranya juara Dig Into Science Expo and Tour 2021, Lomba Karya Teknologi 2021, Jambore Pemuda Kabupaten Sukoharjo 2022, dan Runner up Indonesia Fun Science Award 2022,” ujar Sutarto, Kamis (6/4/2023).

Menurutnya, Allin yang memiliki hobi menonton film ini berhasil diterima di tujuh universitas ternama dunia. Rencananya, Allin akan mengambil salah satu universitas terbaik pilihannya yaitu University of Toronto. Pada universitas tersebut, ia juga berhasil masuk ke dua jurusan sekaligus, yaitu Jurusan Biological Sciences and Neuroscience dan Jurusan Life Science.

“Kecintaanya terhadap dunia penelitian membuat Allin yang memiliki cita-cita sebagai sciencetist ini ingin mengikuti Undergraduate Research Program yang diadakan University of Toronto,” ujarnya.

Sutarto juga mengatakan jika Allin berpesan pada siswa SMA Unggulan CT ARSA Foundation Sukoharjo untuk tidak melewatkan kesempatan yang datang. (nano)

Nano Sumarno:
Tinggalkan Komentar