Roti Sajiyem Gatak Sukoharjo, Berdiri Sejak 1995, Berkembang Pesat Mulai Tahun 2000

Roti Sajiyem di Desa Blimbing, Kecamatan Gatak, Kabupaten Sukoharjo.

Sukoharjonews.com – Bagi warga Kabupaten Sukoharjo khususnya di Kecamatan Gatak pasti sudah sangat familiar dengan Roti Sajiyem. Usaha ini berlokasi di Jalan Jetis RT 01/09, Dusun III, Desa Blimbing, Kecamatan Gatak, Kabupaten Sukoharjo.

Roti Sajiyem merupakan salah satu produsen roti dan bolu yang sudah dikenal di kawasan Sukoharjo, bahkan Solo Raya. Saat ini, usaha dikelola oleh Tuti, anak dari pendiri usaha ini, Sajiyem, yang mulai merintisnya sejak tahun 1995 mulai berkembang pesat sejak tahun 2000.

Dalam sehari, produksi bolu yang dilakukan di dapur Roti Sajiyem memakan waktu sekitar 1-2 jam per adonan. Menurut Tuti, mereka memproduksi beragam jenis bolu basah dan roti sobek manis yang banyak diminati masyarakat. Mulai dari bolu selai, bolu bulat, roti kacang, prol, bolu gulung, hingga variasi lainnya seperti mandarin, krumpul bulat, dan krumpul kotak.

“Produksi kami bisa mencapai 500 hingga 1000 pcs per hari,” ujar Ibu Tuti, Sabtu (19/10/24).

Selain dipasarkan secara konvensional di toko, Roti Sajiyem juga mengandalkan penjualan melalui media sosial dan jaringan reseller. “Dari mulut ke mulut, produk kami sudah dikenal hingga ke seluruh Indonesia, termasuk Solo Raya yang memiliki banyak penggemar,” tambah Tuti.

Dengan harga bolu yang terjangkau mulai dari Rp5.000, produk-produk Rpti Sajiyem dapat bertahan hingga 5 hari sebelum memasuki masa kadaluarsa.

Tuti juga menegaskan salah satu kunci sukses mereka adalah menjaga kualitas dan cita rasa yang konsisten, sehingga para pelanggan tetap setia meski persaingan usaha semakin ketat. (mg-02/nano)

Nano Sumarno:
Tinggalkan Komentar