Perlu Kalian Tahu Inilah Mood Tracker dan Cara Melacak Mood

Mood tracker dan cara melacak mood. (Foto : Freepik)

Sukoharjonews.com – Terkadang tidak dapat dipungkiri bahwa mood kita bisa berubah-ubah dalam rentang waktu tertentu. Bahkan dalam 12 atau 24 jam saja, kita bisa memiliki mood yang berbeda-beda. Bahagia, sedih, kecewa, dan lainnya.


Dilansir dari Verywellmind, Rabu (1/3/2023), untuk itulah, tidak ada salahnya untuk melakukan tracking terhadap yang dirasakan sepanjang hari dengan mood tracker. Terlebih lagi, mood tracker ini bisa mendatangkan manfaat.Untuk itulah, tidak ada salahnya untuk melakukan tracking terhadap yang dirasakan sepanjang hari dengan mood tracker. Terlebih lagi, mood tracker ini bisa mendatangkan manfaat.

Mengenal Mood Tracker
Mood tracker atau pelacak suasana hati merupakan alat yang digunakan untuk menyimpan catatan suasana hati seseorang secara berkala. Tujuannya adalah untuk membantu mencari pola suasana hati yang bervariasi dari waktu ke waktu dikarenakan situasi dan keadaan yang dapat berubah-ubah.

Mood tracker akan membantu mengidentifikasi dan mengatur suasana hati. Bentuk mood tracker sendiri juga beragam. Ada yang berbentuk jurnal tulisan tangan, ada pula yang berbentuk digital (aplikasi online).


Jenis Mood Tracker
Terdapat beberapa jenis mood tracker yang dapat digunakan untuk melacak suasana hati. Di antaranya adalah jurnal harian, bagan suasana hati, pelacak visual, aplikasi seluler, dan program online. Jurnal harian merupakan bentuk mood tracker yang cukup sederhana. Dapat menggunakan buku catatan ataupun yang lainnya.

Sementara, untuk versi lebih kontemporernya bisa berbentuk aplikasi seluler yang biasanya sudah dilengkapi dengan berbagai fitur pendukung. Fitur-fitur inilah yang nantinya akan membantu melakukan tracking secara praktis.

Kiat Memilih Mood Tracker
Di antara banyaknya pilihan mood tracker yang ada, tentu dapat memilih yang dirasa paling sesuai. Beberapa dasar yang bisa dijadikan acuan untuk memilih adalah kenyamanan, personalisasi, dan juga harga. Kenyamanan dalam hal ini terkait dengan kemudahan saat digunakan.

Selain itu, ketika membutuhkannya, mood tracker dapat dengan mudah diakses. Personalisasi juga penting karena memungkinkan untuk memasukkan catatan tentang hal-hal yang menyebabkan suasana hati tertentu.


Manfaat Mood Tracker
Setelah mengenal sedikit banyaknya tentang mood tracker, sekarang saatnya untuk mengetahui manfaatnya. Beberapa manfaat mood tracker yaitu membantu mengidentifikasi pemicu eksternal dan internal yang menyebabkan suasana hati, membantu mempelajari tentang bagaimana faktor-faktor seperti tidur, diet dan aktivitas sehari-hari mempengaruhi suasana hati.

Selain itu, juga dapat mengembangkan teknik koping guna membantu mengatasi suasana hati negatif dan perilaku yang tidak diinginkan, membantu menemukan pola agar lebih memahami perubahan suasana hati, dan yang tidak kalah penting adalah membantu menentukan langkah atau keputusan yang harus diambil untuk membuat suasana hati menjadi lebih baik.


Kiat Melakukan Pelacakan Suasana Hati
Agar manfaat dari pelacakan yang dilakukan bisa dirasakan. Adapun kiat yang pertama adalah jujur. Jujur di sini berarti bahwa tidak boleh mengabaikan perasaan negatif, sekalipun itu kecil.

Penting untuk berterus terang dan jujur pada diri sendiri. Kedua, lacak suasana hati yang bahagia. Terkadang memang lebih mudah untuk mengingat suasana hati yang negatif dan menuliskannya di mood tracker pada waktu bersamaan.

Ketika suasana hati negatif hilang, ada kemungkinan mood tracker terlupakan. Nah, sebaiknya hal seperti ini dihindari ya. Pastikan bahwa perasaan positifmu juga tercatat dengan baik. Ini dilakukan guna dapat melihat secara keseluruhan pola suasana hati. (patrisia argi)


How useful was this post?

Click on a star to rate it!

Average rating 5 / 5. Vote count: 1

No votes so far! Be the first to rate this post.

Facebook Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *