Sukoharjonews.com – Salah satu jenis penyakit yang sering kali menghantui para perempuan apabila siklus menstruari tidak lancar, yaitu kista ovarium. Kista ovarium merupakan penyakit yang dimana tumbuh atau berkembangnya kantong berisi cairan di dalam ovarium atau di permukaannya. Jenis kista sendiri memiliki berbagai ukuran dan tentunya ditakuti oleh para perempuan.
Karena itu, sangat penting untuk selalu menjaga kesehatan jantung dari hal-hal yang membahayakan jantung. Termasuk dari hal-hal yang dapat menyebabkan serangan jantung.
Dilansir dari Beautynesia, Senin (12/62023), orang yang mengalami penyakit kista perlu dilakukan tindakan operasi agar kista tidak semakin membesar dan menimbulkan penyakit yang lebih parah lagi. Maka, seseorang yang menderita kista tentu saja harus menjaga makanan yang dikonsumsi.
Menurut dokter ginekolog dan kandungan, Dr. Deepti Asthana, berikut ini sederet makanan yang harus dihindari oleh penderita kista ovarium.
1.Gorengan
Ks yang menderita kista ovarium, sebaiknya menghindari makan makanan yang melalui proses penggorengan. Seperti kentang goreng, ayam goreng, ataupun makanan cepat saji yang perlu menggunakan banyak minyak.
Sebab, mengonsumsi makanan tinggi lemak dapat menjadi penyebab kenaikan berat badan. Selain itu, minyak nabati olahan yang digunakan untuk menggoreng bisa mengandung zat pengganggu hormon, sehingga dapat memperburuk penyakit kista ovarium.
2. Makanan Mengandung Gula Rafinasi
Mengonsumsi makanan manis terkadang memang menyenangkan, selain rasanya yang enak, makanan manis juga bisa meningkatkan mood. jangan salah, makanan tinggi kandungan gula rafinasi seperti pada minuman kemasan, jus olahan, kue kering, dan manisan ternyata bisa memperburuk kondisi kista ovarium.
Hal ini karena gula rafinasi menghasilkan ketidakseimbangan hormon yang masif, sehingga mengarah pada pembentukan kista ovarium atau iritasi yang keluar. Jadi, sebaiknya dihindarinya.
3. Daging Merah
Penderita kista ovarium perlu menghindari konsumsi daging merah seperti daging babi, sapi, dan domba. Sebab, mengonsumsi daging merah dapat memicu pembentukan kista ovarium sekaligus memperburuk kondisi kista itu sendiri.
Selain itu, daging merah juga tinggi akan lemak, sehingga perlu untuk dihindari atau setidaknya meminimalkan jumlah asupan yang dikonsumsi.
4. Makanan Tinggi Lemak Jenuh
Beauties tau nggak nih? Kalau mengonsumsi makanan tinggi lemak jenuh seperti mentega, keju, krim, ataupun makanan cepat saji itu sangat merugikan.
Bukan hanya mengandung lemak yang bisa menaikkan berat badan dan kadar kolesterol, namun jenis makanan tersebut bisa menjadi sumber penyakit lainnya pada tubuh. Apalagi jika memiliki kista ovarium, sebaiknya mencegah dan mengurangi asupan makanan tinggi lemak jenuh karena dapat membantu memperbaiki kista ovarium itu sendiri.
5. Produk Susu
Tak hanya daging merah dan makanan tinggi lemak,kalian juga harus menghindari konsumsi produk susu seperti keju, yoghurt, mentega, dan krim. Hal ini karena produk susu mengandung lemak jenuh yang dapat memperburuk kista ovarium itu sendiri. Jadi, sebaiknya dihindari oleh penderita kista ovarium.(patrisia argi)
Facebook Comments