Pemkab Berencana Bangun GOR Tipe B di Kelurahan Gayam, Anggaran Rp15 Miliar

Pemkab Sukoharjo berencana membangun GOR tipe B di Kelurahan Gayam dengan estimasi anggaran Rp15 miliar.

Sukoharjonews.com (Sukoharjo) – Gedung Olah Raga (GOR). Itulah proyek baru yang direncanakan oleh Pemkab Sukoharjo karena selama ini Sukoharjo belum memiliki sebuah GOR. Rencananya, Pemkab akan membangun GOR tipe B dengan estimasi anggaran Rp15 miliar. Biaya pembangunan GOR tipe B tersebut akan diajukan ke pemerintah pusat dalam hal ini Kementerian Pemuda dan Olah Raga (Kemenpora). “Detailed Enggineering Design” (DED) sudah selesai disusun tahun 2019 lalu dan anggaran diajukan tahun ini.


“Kami berharap proyek GOR tipe B ini bisa direalisasikan tahun 2021. Anggaran kami mintakan ke pusat dan Pemkab menyediakan lahan untuk pembangunan. Lokasinya di Kelurahan Gayam,” terang Kabid Olah Raga Dinas Kepemudaan dan Olah Raga Sukoharjo, Abdillah, Minggu (5/1/2020).

Dikatakan Abdillah, lahan yang tersedia di Kelurahan Gayam sekitar 4 hektar. Untuk lahan sendiri, diakui Abdillah sudah disiapkan tahun ini dengan melakukan pengurukan. Dia berharap proses pengurukan sendiri bisa terealisasi tahun ini dan proyek fisik bisa dilakukan tahun 2021. Untuk proyek pengurukan sendiri akan dibiayi oleh APBD Sukoharjo dan anggaran yang diajukan sebesar Rp1,4 miliar.

Abdillah mengakui, anggaran Rp15 miliar pernah diajukan tahun 2019 ke Kemenpora namun belum disetujui karena belum ada DED. Untuk itu, dengan selesainya DED GOR tipe B tersebut, dia berharap anggaran yang diajukan akan disetujui. GOR tipe B tersebut diproyeksikan bisa menampung enam cabang olah raga (cabor). Antara lain bulu tangkis, voli, futsal, basket, tenis lapangan, dan juga sepak takrau.

“Peruntukan GOR tipe B tersebut sesuai dengan peraturan Kemenpora Nomor 145 tahun 2016 terkait pembangunan GOR tipe B. Cabang olah raga lain juga bisa menggunakan,” ujarnya.

Dengan pembangunan GOR tipe B tersebut, ujarnya, Sukoharjo akan memiliki sebuah GOR yang representatif. Pasalnya, selama ini Sukoharjo belum memiliki GOR untuk pembinaan para atlet. Diharapkan, anggaran yang diajukan ke pusat bisa disetujui sehingga GOR tipe B bisa direalisasikan dan menambah fasilitas olah raga di Sukoharjo. (erlano putra)


Erlano Putra:
Tinggalkan Komentar