Drumband Akpol Semarang Meriahkan Kirab HUT Sukoharjo ke-72

Drumband Akademi Kepolisian (Akpol) Semarang ikut memeriahkan kirab HUT Kabupaten Sukoharjo ke-72, Minggu (15/7).

Sukoharjonews.com (Sukoharjo) – Kirab puncak acara HUT Kabupaten Sukoharjo ke-72 digelar Minggu, (15/7). Kirab dengan jalan kaki dari halaman Pemkab menuju rumah dinas Bupati dimeriahkan dengan kehadiran Drumband Akademi Kepolisian (Akpol) Semarang. Peserta kirab sendiri mengenakan busana Jawa untuk mengiringi dokumen Petikan PP 16/SD/1946 tentang lahirnya Kabupaten Sukoharjo yang dikirab.



Selama kirab berlangsung, Jalan Jenderal Sudirman ditutup total sehingga arus lalulintas dialihkan. Disisi lain, kehadiran Drumband Akpol beserta peserta kirab membuat Jalan Jenderal Sudirman dipenuhi warga yang ingin menyaksikan jalannya kirab. Penampilan dan atraksi dari Drumband Akpol tersebut mampu menghibur masyarakat.

Drumband Akpol sendiri mengikuti jalannya kirab. Selain itu, Drumband Akpol juga memberikan penampilan khusus di depan panggung kehormatan di depan rumah dinas bupati. Cukup lama Drumband Akpol tersebut beratraksi di depan Bupati Sukoharjo Wardoyo Wijaya, Wakil Bupati Purwadi dan pejabat Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda).

Bupati Sukoharjo Wardoyo Wijaya beserta istri Etik Suryani ikut menari bersama kelompok Drumband Akpol, Minggu (15/7).

“Tahun ini Drumband Akpol yang diundang untuk tampil. Sebelumnya pernah Drumband AAU Yogyakarta dan Drumband Akmil Magelang,” jelas Kabag Humas dan Protokol Pemkab Sukoharjo Joko Nurhadiyanto EN.

Saat memberikan atraksi khususnya saat menampilkan tarian, peserta juga mengundang bupati dan pejabat lainnya untuk ikut menari. Suasana pun berlangsung meriah saat Bupati Sukoharjo Wardoyo Wijaya beserta istri Etik Suryani ikut menari. Usai penampilan Drumband Akpol, selanjutnya melintasi panggug kehormatan adalah peserta kirab budaya. (erlano putra)



How useful was this post?

Click on a star to rate it!

Average rating 0 / 5. Vote count: 0

No votes so far! Be the first to rate this post.

Facebook Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *