Pangkas Jarak dan Waktu, Pembangunan Jembatan Gadingan Segera Direalisasikan

Wakil Bupati Sukoharjo Purwadi saat sidak lokasi pembangunan jembatan di Desa Gadingan yang menghubungkandengan Kota Solo, Selasa (10/7).

Sukoharjonews.com (Mojolaban) – Pembangunan Jembatan Gadingan yang menghubungkan dengan Kampung Beton, Jebres, Solo mendesak direalisasikan. Pembangunan jembatan penghubung dua daerah tersebut pernah dijanjikan oleh Menko PMK Puan Maharani saat mengunjungi lokasi beberapa waktu lalu. Informasinya, di lokasi tersebut akan dibangun jembatan gantung untuk memangkas jarak dan waktu.


“Saat berkunjung ke Sukoharjo beberapa waktu lalu, Menko PMK Puan Maharani pernah menjanjikan akan membangun jembatan di Gadingan, Mojolaban ini,” terang Wakil Bupati Sukoharjo Purwadi saat inspeksi mendadak (sidak) ke lokasi, Selasa (10/7).

Menurut Purwadi, akses berupa jembatan tersebut sangat penting khususnya bagi warga Desa Gadingan, Mojolaban. Pasalnya, selama ini banyak pelaku industri kecil di desa tersebut yang menjual produknya di Kota Solo. Selama ini, akses ke Solo jika musim kemarau seperti saat ini menggunakan jembatan sesek dari bambu.

Jika musim hujan, ujar Purwadi, akses warga utamanya pedagang menggunakan perahu untuk menyeberang ke Solo. Hanya saja, akses perahu tidak bisa digunakan ketika arus sungai tengah banjir. Kondisi tersebut membuat warga khususnya pedang harus memutar sangat jauh untuk menuju ke Solo.

“Jika pembangunan jembatan direalisasikan, pasti akan mendongkrak ekonomi kerakyatan. Selain itu, lalu lintas juga semakin lancar,” ujarnya.

Saat ini, ujar Purwadi, jembatan tersebut sangat dinantikan warga Desa Gadingan, Mojolaban. Utamanya para pedagang karak, rambak, kerupuk, dan lainnya. Selama ini, pelaku industri kecil di Gadingan tersebut memang lebih banyak menjualnya ke Solo.

Dengan adanya jembatan, warga yang ingin ke Kota Solo juga semakin mudah. Pasalnya, waktu tempuh ke Kota Solo cuma sekitar lima menit. Yang paling penting adalah ekonomi kerakyatan bisa semakin berkembang. (erlano putra)

Dijelaskannya, selama ini masyarakat Gadingan memanfaatkan perahu dan jembatan sesek untuk akses lalu lintas jalan. Mereka menyambut baik adanya pembangunan jembatan ini. (erlano putra)


Erlano Putra:
Tinggalkan Komentar