Ragam  

Mengunjungi Event Gelar Buku dan Budaya, Disarpus Kenalkan Aplikasi E-Perpus Sukoharjo

Suasana pameran buku di Alun-Alun satya Negara dimana banyak dikunjungi siswa sekolah, Rabu (2/11/2022).

Sukoharjonews.com (Sukoharjo) – Dinas Kearsipan dan Perpustakaan (Disarpus) Sukoharjo tengah menggelar event Gelar Buku dan Budaya di Alun-Alun Satya Negara. Event berlangsung 31 Oktober hingga 6 November 2022. dalam event ini, Disarpus mengenalkan aplikasi E-Perpus Sukoharjo yang bisa diunduh melalui Play Store.


“Khusus untuk mendongkrak literasi masyarakat, selain pameran buku, kami juga sosialisasikan aplikasi E-Perpus Sukoharjo,” ungkap Kepala Disarpus Sukoharjo, Sumarno, Rabu (2/11/2022).

Saat ini, lanjut Sumarno, kemajuan teknologi informasi sudah tidak bisa dipungkiri dimana sehari-hari msyarakat tidak bisa lepas dari handphone. Untuk itu, Disarpus membuat perpustakaan digital sehingga bisa diakses dimana saja.

“Kami berusaha mendekatkan perpustakaan ke masyarakat melalui aplikasi e-perpus ini,” ujarnya.

Hal senada diungkapkan Pustakawan Disarpus Sukoharjo, Fitri Nur Aslami. Menurutnya, gelar buku di alun dipadukan dengan budaya dengan tujuan untuk mengembangkan literasi berbasis inklusi sosial dengan menyentuh masyarakat secara langsung.

“Salah satu tujuannya itu untuk pemgembangan literasi berbasis inklusi sosial dengan menyentuh masyarakat langsung. Saat pembukaan ada tari dolanan anak, ada pertunjukan tari nusantara, ada mendeley tari nusantara,” ujarnya.

Selama event tersebut, Fitri mengaku Disarpus Sukoharjo, tidak memamerkan koleksi bukunya secara khusus. Dinas lebih pada menampilkan dan memberi informasi secara umum tentang apa saja yang ada di perpustakaan daerah.

“Kami juga memperkenalkan aplikasi E-Perpus Sukoharjo atau aplikasi tentang perpustakaan digital, yang bisa diunduh melalui Play Store untuk pengguna android. Serta mereka juga memberikan informasi terkait profil umum tentang perpustakaan,” ujarnya. (cita septa/mg)


How useful was this post?

Click on a star to rate it!

Average rating 5 / 5. Vote count: 1

No votes so far! Be the first to rate this post.

Facebook Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *