Sukoharjonews.com – Persaingan bisnis kuliner semakin ketat membuat pelaku usaha harus memikirkan strategis agar mampu bertahan. Salah satunya home industri Roti Mustika di Jalan Setran Timur No.001, Kampung Tegalsari, Kelurahan Bulakrejo, Kecamatan/Kabupaten Sukoharjo ini.
Roti Mustika dikelola oleh Siti Aminah yang memulai usaha sejak 2001. Usaha ini terus menarik perhatian konsumen di wilayah Sukoharjo dan sekitarnya, termasuk Solo Raya.
Berawal dari keinginan Siti Aminah untuk mendukung ekonomi keluarga, ia memutuskan untuk mengembangkan usaha roti dengan modal kecil. Berkat ketekunan dan kualitas produk yang terjaga, Roti Mustika kini menjadi salah satu usaha home industri yang diperhitungkan di daerahnya.
“Kami menyediakan berbagai macam varian roti, mulai dari roti manis dengan aneka rasa, roti punjungan, bolu gulung, bolu marmer, roti krumpul, roti mandarin, hingga roti pisang wijen dan pisang moca wijen,” jelas Siti Aminah, Jumat (25/10/2025).
Harga roti yang ditawarkan pun sangat terjangkau, mulai dari Rp1.000 hingga Rp20.000 per buah. Tidak hanya melayani pembelian langsung, Roti Mustika juga menerima berbagai macam pesanan, baik untuk reseller maupun keperluan hajatan seperti acara pernikahan dan syukuran.
Dalam sehari, industri rumahan ini mampu memproduksi hingga 2.500 buah roti. Dari sisi pemasaran, produk-produk Roti Mustika telah menyebar luas di wilayah Sukoharjo dan Solo Raya. Hal itu membuat usaha terus menunjukkan perkembangan yang signifikan.
“Alhamdulillah, meski usaha ini sudah berjalan lama, kami masih bisa terus berkembang dan mendapat kepercayaan dari masyarakat. Harapan saya, Roti Mustika bisa semakin dikenal dan jadi pilihan utama untuk berbagai acara,” ungkap Siti.
Siti Aminah berharap Roti Mustika bisa terus tumbuh dan menjadi pilihan utama masyarakat Sukoharjo dan sekitarnya dalam memenuhi kebutuhan roti yang berkualitas dengan harga yang bersahabat. (mg-01/nano)
Facebook Comments