[HOAKS] Menekan Angka Nol saat Telepon Masuk dapat Menguras Isi Rekening

Konten hoaks terkait menekan angka nol saat menerima telepon. (Foto: Dok Kemenkominfo)

Sukoharjonews.com – Konten hoaks ini terkait modus penipuan online dimana sebuah pesan berantai beredar di platform WahtsApp yang mengeklam terdapat cara baru dalam menguras isi rekening. Hal itu bisa terjadi dengan menekan angka nol saat menerima telepon.


Dilansir dari laman Kemenkominfo, Selasa (26/9/2023), berikut ini faktanya:

Penjelasan :

Beredar pesan berantai pada platform WhatsApp yang mengeklaim bahwa terdapat cara baru dalam menguras isi rekening dengan menekan angka nol saat menerima telepon masuk.

Faktanya, dilansir dari antaranews.com, klaim tersebut nyatanya keliru. Pakar Keamanan Siber Vaksincom Alfons Tanujaya menyatakan bahwa menguras saldo rekening merupakan hal yang sangat sulit dilakukan karena rekening-rekening tersebut dilindungi oleh kredensial dan setiap transaksi yang dilakukan memerlukan verifikasi tambahan.


Walau demikian, Alfons Tanujaya turut menegaskan bahwa masyarakat jangan sembarangan mengklik tautan sehingga dapat menyebarkan informasi. Kewaspadaan masyarakat tetap harus diutamakan sehingga tidak mudah memasukkan informasi kredensial dari tautan yang tidak dikenal.

Kategori: Hoaks

Link Counter:

https://jalahoaks.jakarta.go.id/detail/HOAKS-MENEKAN-ANGKA-NOL-SAAT-TELEPON-MASUK-DAPAT-KURAS-ISI-REKENING

https://www.antaranews.com/berita/3734733/benarkah-tekan-angka-nol-saat-mendapat-telepon-kuras-rekening-simak-faktanya. (*)


How useful was this post?

Click on a star to rate it!

Average rating 5 / 5. Vote count: 1

No votes so far! Be the first to rate this post.

Facebook Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *