Sukoharjonews.com – Embung Cerme, yang terletak di Desa Sanggang Kecamatan Bulu, Kabupaten Sukoharjo, telah menjadi salah satu destinasi wisata yang menarik perhatian masyarakat. Embung ini tidak hanya berfungsi sebagai penampung air irigasi, tetapi juga sebagai tempat rekreasi alam yang menenangkan dengan pemandangan asri khas pedesaan.
Embung Cerme dibangun sebagai upaya pemerintah dalam mengatasi masalah pengairan bagi pertanian di wilayah Kecamatan Bulu. Daerah ini merupakan kawasan agraris dengan mayoritas penduduknya bergantung pada sektor pertanian. Embung berperan penting dalam menjaga ketersediaan air pada musim kemarau, sehingga dapat mendukung produktivitas lahan pertanian di sekitarnya.
Selain fungsi utamanya sebagai sumber pengairan, Embung Cerme kini juga berkembang sebagai tujuan wisata alam. Dengan keindahan panorama perbukitan yang mengelilingi embung dan airnya yang jernih, tempat ini sering menjadi spot favorit bagi para wisatawan yang ingin menikmati suasana tenang jauh dari hiruk pikuk kota.
Tak sedikit pula pengunjung yang memanfaatkan area sekitar embung untuk berolahraga, berfoto, atau sekadar menikmati matahari terbenam.
Aji, salah seorang pengunjung warga lokal, mengungkapkan kekagumannya terhadap Embung Cerme. “Tempat ini sangat cocok untuk melepas penat. Udaranya segar, dan pemandangannya indah. Saya berharap embung ini terus dikelola dengan baik agar bisa dinikmati oleh banyak orang,” ujarnya, Rabu (9/10/2024).
Embung ini di kelola oleh masyarakat kelompok pengelola Embung Cerme di bantu oleh Pemerintah Desa Sanggang dan di dampingi oleh CSR Pertamina. Embung Cerme berdiri pada tahun 2012. Selain memperkuat fungsi irigasi, pengembangan infrastruktur pendukung pariwisata seperti area parkir, warung makan, dan tempat istirahat bagi wisatawan juga menjadi prioritas. Pengelolaan yang baik diharapkan mampu menjadikan Embung Cerme sebagai ikon wisata baru di Kabupaten Sukoharjo.
Keberadaan Embung Cerme juga mendorong perekonomian masyarakat setempat. Para pedagang dan pelaku UMKM di sekitar embung mulai merasakan dampak positif dari meningkatnya jumlah wisatawan. “Sekarang lebih ramai. Pengunjung biasanya membeli jajanan jadi pendapatan kami meningkat,” ungkap Setiawan, salah satu pedagang di kawasan tersebut.
Dengan potensi alam dan kebermanfaatan yang dihadirkan oleh Embung Cerme, tempat ini diharapkan tidak hanya menjadi destinasi wisata yang populer, tetapi juga terus berperan dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat setempat serta menjaga keberlanjutan pertanian di wilayah Sanggang Bulu, Sukoharjo. (mg-02/nano)
Tinggalkan Komentar