Disiplin Jadi Kunci, Sudah Lima Hari Berturut-turut Kasus Positif Tak Naik

Jubir Gugus Tugas Percepatan Penanganan Corona Sukoharjo, Yunia Wahdiyati.

Sukoharjonews.com (Sukoharjo) – Kedisiplinan dinilai memiliki peran kunci dalam menekan penyebaran virus Corona. Hal itu membuahkan hasil karena sudah lima hari berturut-turut kasus positif Corona di Sukoharjo tidak bertambah. Saat ini, angka kasus positif Corona bertahan dengan jumlah 40 kasus terhitung sejak 3 Mei lalu. Gugus Tugas Percepatan Penanganan Corona Sukoharjo berharap situasi terus membaik.


“Kuncinya memang disiplin, baik disiplin tinggal di rumah, disiplin jaga jarak, disiplin pakai masker, dan lainnya. Artinya, masyarakat sudah menyadari akan pentingnya melakukan perlindungan diri,” ujar Jubir Gugus Tugas Percepatan Penanganan Corona Sukoharjo, Yunia Wahdiyati, Jumat (8/5/2020).

Hingga siang ini pykyl 10.00 WIB, data kasus positif di Sukoharjo sebanyak 40 kasus yang tersebar di lima kecamatan. Masing-masing Kecamatan Grogol 17 kasus, Kecamatan Baki tujuh kasus, Kecamatan Mojolaban enam kasus, Kartasura enam kasus, dan Kecamatan Nguter empat kasus. Dari 40 kasus tersebut, sebanyak 15 orang isolasi mandiri, 11 rawat inap, 10 sembuh, dan empat meninggal dunia.

Hanya saja, jumlah tersebut masih bisa berubah sore nanti saat dilakukan update data. Namun, Yunia berharap tidak ada kenaikan kasus positif di Sukoharjo. Meskipun, saat ini masih terdapat tes swab yang belum keluar sehingga dimungkinkan data berubah. “Harapannya tidak ada kenaikan kasus positif lagi,” ujarnya.

Selain kasus positif, untuk orang dalam pemantauan (ODP), pasien dalam pengawasan (PDP) juga tidak ada kenaikan dalam sehari terakhir. Gugus tugas sendiri berharap stabilnya angka kasus tidak hanya sesaat saja tapi bisa seterusnya. (erlano putra)


Erlano Putra:
Tinggalkan Komentar