Comeback dengan Lagu “Birthday”, Red Velvet Berhasil Cetak Rekor

Red Velvet. (Foto: Twitter @rvsmtown)

Sukoharjonews.com – Girl Group Korea Selatan dibawah naungan SM Entertaiment, Red Velvet berhasil mencetak rekor pada Album terbarunya. Tepat pada 28 November 2022, Red Velvet merilis MV untuk lagu mereka yang bertajuk “Birthday” yang diunggah oleh saluran Youtube SM Entertaiment.

Girl Group yang beranggotakan 5 orang yaitu Irene, Wendy, Seulgi, Joy, dan Yeri ini menyuguhkan visual, musik dan kemeriahan yang menggembirakan dari MV-nya yang berjudul “Birthday”.

Sementara itu, mengutip dari Kpopchart, Selasa (29/11/2022) mini album ke-8 Red Velvet yaitu “The ReVe Festival 2022 – Birthday” diketahui telah berhasil terjual sebanyak 392.000 esklampar untuk hari pertama penjualan, melalui data yang dirilis Hanteo.

Pemecahan tersebut membuat Red Velvet berhasil memecahkan rekor mereka sebelumnya dengan mini album “The ReVe Festival 2022 – Feel My Rhythm” yang terjual 232.000 ekslampar di hari perilisan.

Hingga saat ini, MV Red Velvet – Birthday telah ditonton selama 4 juta kali dan menjadi trending nomor 1 di Youtube. (cita septa/mg)

Nano Sumarno:
Tinggalkan Komentar