Ragam  

Belum Semua Kecamatan Terjangkau PDAM, Weru Masih Nol Persen

Kantor PDAM Tirta Makmur Sukoharjo,

Sukoharjonews.com (Sukoharjo) – Pelayanan Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Makmur Sukoharjo belum bisa menjangkau 12 kecamatan yang ada. Pasalnya, hingga akhir 2018 ini, baru 11 kecamatan yang sudah teraliri air dari PDAM. Pelayanan masih menyisakan Kecamatan Weru. Selama ini, warga di Weru mengandalkan air sumur untuk memenuhi kebutuhan. Saat musim kemarau, sebagian wilayah mengandalkan kiriman air bersih dari Pemkab Sukoharjo.



“PDAM tetap memiliki rencana untuk membangun jaringan PDAM di Weru. Saat ini, tingal Weru yang belum memiliki sambungan instalasi air PDAM,” ujar Kabag Administrasi dan Keuangan PDAM Sukoharjo Retno Wardhani, Minggu (9/12).

Belum adanya jaringan di Weru membuat pelayanan PDAM masih 0%. Selama ini, PDAM berkontribusi dengan pengiriman air bersih bagi warga Weru saat kekurangan air bersih di musim kemarau. Dikatakan Retno, belum terbangunnya jaringan PDAM di Weru salah satunya karena sulitnya medan yang berupa perbukitan dan bebatuan. Selain itu, juga karena sulitnya dan mahalnya biaya mencari sumber air bersih di Kecamatan Weru, dan karekateristik warga yang masih mengandalkan air bersih dari sumur.

Saat ini, ujar Retno, sambungan terdekat berada di Kecamatan Bulu meski belum maksimal. Sedangkan pelayanan untuk 10 kecamatan lain sudah maksimal. Nantinya, jika akan mengembangkan jaringan di Weru, kemungkinan besar akan mengambil atau mengalirkan air dari sumber mata air di wilayah Kecamatan Bulu. “PDAM sudah memiliki sumber air di Bulu. Untuk jumlah pelanggan di Bulu memang belum banyak, baru sekitar 60 pelanggan,” ujarnya.

Retno juga mengatakan, pengembangan akan terus dilakukan PDAM Sukoharjo dengan menambah jumlah pelanggan disemua kecamatan. Data terakhir per Oktober 2018 ada sekitar 30.500 pelanggan tersebar di 11 kecamatan kecuali Kecamatan Weru. Jumlah pelanggan akan terus bertambah mengingat pertumbungan setiap tahun ada sekitar 3.000 pelanggan baru.

“Dalam rangka meningkatkan pelanggan, kami membidik warga perumahan karena pasti membutuhkan air. Terlebih lagi perumahan terus berkembang di Sukoharjo,” tambahnya. (erlano putra)



How useful was this post?

Click on a star to rate it!

Average rating 0 / 5. Vote count: 0

No votes so far! Be the first to rate this post.

Facebook Comments