Sukoharjonews.com (Sukoharjo) – Memasuki H-2 Lebaran, arus mudik yang berada di wilayah Sukoharjo terlihat semakin padat. Meski begitu, padanya arus mudik yang ada belum sampai menimbulkan kemacetan. Hal itu dikarenakan petugas yang “standby” dititik-titik yang sekiranya dinilai rawan terjadi kemacetan. Dari pantauan melalui kamera CCTV Dinas Perhubungan, siang ini arus mudik ramai lancar.
Seperti diketahui, bagi pemudik yang ingin mengetahui situasi arus lalu lintas di Sukoharjo bisa dipantau melalui kamera CCTV Dinas Perhubungan (Dishub) yang sudah online. CCTV Dishub tersebut bisa diakses menggunakan handphone di link http://cctv-dishub.sukoharjokab.go.id.
Dengan memantau kondisi arus lalu lintas melakui kamera CCTV tersebut, pemudik bisa menghindari jalan yang terjadi kemacetan dan menggunakan jalur alternatif. “Kamera CCTV Dishub ada 24 titik, selama ini CCTV kami pantau untuk mengecek kondisi lalu lintas selama arus mudik ini,” jelas Kepala Dishub Sukoharjo Djoko Indriyanto, (13/6).
Hanya saja, Djoko mengaku jika terkadang ada kamera CCTV yang tidak bisa diakses karena ganggun server. Djoko mengaku, server kamera CCTV dikeloloa oleh Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo). Namun, Djoko menjamin sebagian besar kamera CCTV bisa dibuka selama arus mudik ini.
Dari pantauan kamera CCTV tersebut, siang ini arus mudik yang ada di wilayah Sukoharjo berjalan lancar. Tidak ada kemacetan sama sekali. Kalaupun ada antrean kendaraan hanya terjadi di lampu merah saja. Landainya arus mudik terlihat di Kartasura, Gatak, Grogol, Baki, Mojolaban, Sukoharjo Kota, dan wilayah lain. (erlano putra)
Tinggalkan Komentar