Sukoharjonews.com – Asam lambung atau gastroesophageal reflux disease (GERD) merupakan salah satu penyakit yang dari salah satu penyebabnya adalah sering kali telat makan. Nah, bagaimana jika penderita asam lambung melakukan puasa?
dilansir dari Beautynesia, Sabtu (15/4/2023) penderita asam lambung tetap bisa melakukan puasa. Namun, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan oleh penderita asam lambung agar puasa tetap aman dan penyakitnya tidak kambuh. Salah satu caranya adalah dengan memilih menu makanan yang bisa disantap sebelum ataupun sesudah puasa.
Yuk, simak menu yang direkomendasikan berikut ini!
1. Smoothies Pisang
Smoothies terutama rasa pisang bisa menjadi salah satu menu yang bisa disantap saat berbuka puasa. Pisang sendiri diketahui memiliki kandungan kalium dan serat yang penting bagi penderita asam lambung.
2. Mashed Potato
Menu berikutnya yang bisa dinikmati oleh penderita asam lambung saat puasa adalah mashed potato. Makanan ini memiliki tekstur yang lembut sehingga membuat lambung tidak perlu bekerja begitu keras untuk memprosesnya.
Selain itu, mashed potato juga punya senyawa alkali yang mampu menetralkan asam dan mencegah asam lambung naik.
3. Ikan Panggang
Selain kaya akan protein, ikan memiliki kandungan Omega-3 yang tinggi. Hal ini bisa menjadi pilihan bagi penderita asam lambung saat berbuka puasa.
Selain dipanggang, ikan juga bisa diolah dengan cara direbus atau dikukus. Hindari menggoreng ikan karena bisa membuat makanan memiliki kandungan lemak yang tinggi.
4. Kedelai
Camilan kedelai bisa menjadi jenis camilan yang baik untuk penderita asam lambung saat puasa. Misalnya, kacang edamame, tahu, dan tempe.
Namun, jangan lupa untuk mengolah kedelai utuh dengan cara yang sehat. Cukup rebus atau kukus bahan makanan ini.
Nah, itulah beberapa menu makanan yang bisa dikonsumsi oleh penderita asam lambung selama puasa agar tetap aman. Selamat mencoba. (patrisia argi)
Facebook Comments