Sukoharjonews.com (Sukoharjo) – Program KTP digital terus disosialisasikan oleh Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dispendukcapil) Sukoharjo. Saat ini, tercatat sudah 9.000 warga Sukoharjo yang mengaktifkan KTP digital. Dispendukcapil pun terus menggencarkan sosialisasi kepada masyarakat terkait KTP digital tersebut.
“Sebelum nanti diterapkan, kami sosialisasi dulu dalam beberapa waktu terakhir ini mengenai KTP digital ini,” ujar Kepala Dispendukcapil Sukoharjo Budi Susetyo, Selasa (28/2/2023).
Dikatakan Budi, untuk tahap awal pelaksanaan, Dispendukcapil Sukoharjo sudah memproses pembuatan sebanyak 9.000 lebih orang KTP digital. Data yang sudah memiliki KTP digital tersebut berasal dari Aparatur Sipil Negara (ASN), Polri dan TNI. Proses pembuatan KTP digital dilakukan dengan melibatkan instansi terkait seperti Pemkab Sukoharjo, Kodim 0726 Sukoharjo dan Polres Sukoharjo.
Tahap selanjutnya proses pembuatan KTP digital dilakukan Dispendukcapil Sukoharjo dengan sasaran guru sekolah. Penerapan dilakukan secara bertahap mengingat banyaknya jumlah guru dan sekolah yang tersebar di semua wilayah di Kabupaten Sukoharjo.
Dispendukcapil Sukoharjo dalam proses KTP digital tersebut juga melibatkan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Sukoharjo. Hal ini dilakukan untuk mempermudah sosialiasi dan pembuatan KTP digital dengan sasaran guru sekolah.
“ASN, TNI, Polri sudah. Setelah ini sasaran guru sekolah dan selanjutnya mahasiswa,” ujar Budi.
Khusus untuk sasaran guru, Budi menjelaskan proses pembuatan KTP digital masih berjalan. Dispendukcapil Sukoharjo sudah menurunkan petugas untuk jemput bola dengan mendatangi sekolah. Dalam proses pembuatan KTP digital, Dispendukcapil Sukoharjo belum menemukan kendala besar. Sebab para sasaran sebelumnya telah mendapatkan sosialisasi dan edukasi dari petugas. Selain itu juga mendapat pendampingan dari petugas.
“Sasaran guru dan mahasiswa kami selesaikan dulu. Baru kemudian menyasar pada masyarakat umum,” tambahnya. (nano)
Facebook Comments