5 Rekomendasi Tas Premium Merek Play No More Asli Korea Selatan

Salah satu tas koleksi “Pay No More”.

Sukoharjonews.com – Bagi pecinta fashion Korea tentunya sudah tidak asing dengan produk tas bermerek Play No More ini. Tas yang mengusung tema “Shygirl” ini ingin mengingatkan masa kecil setiap orang agar lebih ceria. Selain itu, konsep yang diusung dari tas ini juga memberikan sesuatu yang berbeda, karena mengkombinasikan antara kemewahan, dan kecerdasan. Bahan yang digunakan berupa faux leather yang dikenal memiliki kualitas sangat baik.


Nah, apa saja rekomendasi tas yang sekarang ini sedang sangat digandrungi oleh para wanita Indonesia ini?

1. Shy Family Champagne Gold
Tas jinjing dengan ukuran yang besar ini sangat unik dan terlihat sangat mewah. Terdapat gembok emas lengkap dengan rantai dan kuncinya, sehingga Anda bisa menguncinya dengan aman.
Di dalamnya terdapat dua kompartemen besar yang bisa menampung banyak barang. Di dalamnya juga tersedia tas kecil untuk menyimpan barang-barang kecil.

Terdapat pula dua handle yang satunya bisa dicopot, dan satunya lagi merupakan pegangan kecil yang digunakan untuk menjinjing. Tas ini memiliki ukuran yang cukup besar dengan dimensi 35 x 28 x 16 cm, dengan panjang tali yang adjustable 113 cm.
Desain bagian depan terdapat 5 pasang mata yang unik dengan warna champagne gold yang khas. Tas ini dibanderol dengan harga sekitar Rp 7 juta.

2. Micro Baguette Random Effect
Desain tas Play No More ini memang sangat berbeda dengan tas pada umumnya. Baguette ini memiliki pengunci dan rantai berwarna emas yang menyatu dengan handle yang bisa dicopot.

Tas ini memiliki satu kompartemen utama dengan dengan satu saku di bagian samping. Dimensi dari tas ini berukuran 19 x 9,5 x 7,3 cm, dengan tali sepanjang 118 cm, dan rantai sepanjang 24 cm.
Pilihan warnanya sangat beragam dan langka. Mulai dari black saffiano, black box, yellow, pink python, grey python, dan green python. Tas ini dihargai Rp 1,6 juta.

3. Micro Candy
Tas dengan model candy ini juga pastinya sangat menarik perhatian. Desain khas yang ditampilkan pada tas ini yaitu adanya gembok dan rantai berwarna emas yang unik.
Selain handle juga terdapat tali strap yang bisa dicopot sesuai keinginan. Terdapat satu kompartemen utama dengan dimensi 12 x 9,5 x 6,5 cm, ukuran handle 13 cm, dan strap sepanjang 124,5 cm.

Disediakan 12 pilihan warna, yaitu white, midnight, black, natural, almond, tweed black, banana yellow, magenta, lavender, red, powder blue, dan dot. Harganya sebesar Rp 1,9 juta.

4. Winky Girl
Tas dengan model handbag ini termasuk masih langka, karena hanya bisa dipesan melalui preorder. Tas ini memiliki kombinasi tekstur seperti kulit ular dengan rajutan yang dibentuk seperti gambar dua mata, yang satu melirik ke atas, satunya terpejam.

Seperti karakter tas Play No More pada umumnya terdapat pengunci berwarna emas, dan juga strap yang cukup panjang. Terdapat satu kompartemen besar di dalamnya yang pastinya bisa memuat banyak barang bawaan untuk para wanita.
Tas ini dihargai dengan Rp 2 juta, dengan varian 5 warna. Mulai dari abu-abu, hitam, krem, biru, dan kuning.

5. Clear Shy Girl Transparent
Hand bag dari Play No More ini memiliki motif yang hampir sama dengan Winky Girl dengan gambar mata khas brand dari Korea Selatan. Body yang transparan agak kebiruan terlihat lebih stylish.
Dimensinya sebesar 22 x 18 x 10 cm dengan tambahan strap sepanjang 60 sampai 114,5 cm. Tas ini dihargai cukup mahal karena kualitas bahannya dari bahan premium dengan Rp 2,4 juta.

Itulah beberapa rekomendasi tas Play No More asal Korea Selatan yang banyak dicari. Berbagai tas ini memiliki konsep yang mampu memperkuat karakter pada wanita muda, dan sangat sesuai dengan fashion ala Korea. (*)

SS Plagiat:

Sumber:
https://www.zalora.co.id/play-no-more/
https://www.tokopedia.com/find/playnomore

Erlano Putra:
Tinggalkan Komentar