Sukoharjonews.com – Pergantian musim yang tak menentu membuat daya tahan tubuh masyarakat menurun sehingga sering terserang batuk. Batuk sendiri memiliki beberapa jenis diantaranya, batuk kering, batuk flu, dan batuk berdahak. Jika saat ini Anda merasakan gejala batuk, ada baiknya Anda tidak mengkonsumsi minuman dingin. Karena hal ini justru akan memperparah keadaan dan membuat batuk tak kunjung sembuh.
Berikut adalah bahan dapur yang bisa dibuat untuk obat batuk:
1. Jahe
Jika Anda sedang mengalami batuk, jahe menjadi salah satu bumbu dapur yang ampuh untuk mengatasinya. Jahe sendiri mampu menghangatkan tubuh serta melegakan tenggorokan. Selain dapat menyembuhkan batuk, jahe juga dapat membantu meningkatkan daya tahan tubuh Anda dan keluarga.
Caranya cukup mudah, Anda hanya perlu meminum air rebusan jahe terutama di malam hari agar lebih efektif. Jika tidak, Anda bisa membakar 2-3 buah jahe kurang lebih 1 menit dan menumbuk kasar kemudian mencampurnya dengan air panas.
2. Kencur
Bumbu dapur yang satu ini juga menjadi rahasia bagi sederet penyanyi. Kencur biasa dikonsumsi para penyanyi maupun pembawa acara sebelum mereka tampil. Kencur merupakan salah satu bahan herbal yang dapat membantu menjaga pita suara. Biasanya kencur akan dikonsumsi langsung dalam keadaan mentah setelah dicuci bersih.
Namun jika Anda tak sanggup mengunyahnya, Anda bisa menumbuk kencur hingga halus dan memerasnya. Kemudian campurkan perasan kencur itu dengan air hangat untuk Anda konsumsi. Obat herbal ini berkhasiat dalam mengatasi batuk berdahak.
3. Jeruk nipis
Caranya cukup mudah, Anda hanya perlu menyediakan setidaknya satu buah jeruk nipis dan memerasnya. Kemudian campurkan dengan kecap atau madu sebelum kemudian dikonsumsi. Untuk orang dewasa, Anda dapat mengkonsumsi setidaknya satu sendok makan dan dilakukan tiga hari sekali.
4. Madu
Dari hasil penelitian, obat batuk alami berupa madu lebih memberikan efek lega di tenggorokan ketimbang dextromethorphan. Cara menggunakan madu untuk mengobati batuk alami cukup mudah. Kamu hanya perlu menyampurkan dua sendok teh madu dengan air hangat atau teh herbal. Minum campuran bahan-bahan alami ini sekali atau dua kali sehari.
5. Obat batuk alami untuk ibu hamil lainnya bisa dicoba adalah daun seledri
Jika biasanya kamu menggunakan daun seledri untuk memasak, kini cobalah untuk menjadikannya sebagai obat batuk. Kamu bisa mengonsumsi rebusan daun seledri dengan air dan tambahkan satu sendok makan madu.Minum rebusan air tersebut hingga sembuh dari batuk.
Namun, jika batuk tidak kunjung membaik setelah tiga minggu menggunakan obat batuk alami, maka kau wajib berkonsultasi ke dokter. (alamsyah-magang 01/nano)
Facebook Comments