Piala AFF 2022, Laga Perdana Timnas Indonesia Lawan Kamboja

Timnas Indonesia saat perjalanan ke Jakarta usai menyelesaikan TC di Bali. (Foto: Dok PSSI).

Sukoharjonews.com (Jakarta) – Piala AFF 2022 dimulai 20 Desember hingga 16 Januari. Indonesia sendiri dalam Piala AFF 2022 Indonesia berada di grup A bersama Kamboja, Brunei Darussalam, Thailand, dan Filipina. Laga perdana Timnas Indonesia akan melawan Kamboja pada Jumat (23/12/2022).

Dlansir dari laman PSSI, Senin (19/12/2022), saat ini, pemusatan latihan (TC) di Bali sudah tuntas. Skuad Garuda terbang ke Jakarta pada Minggu (18/12) malam untuk persiapan menghadapi Piala AFF 2022.

Selama di Bali, Timnas Indonesia berlatih di lapangan Bali United Training Center kawasan Pantai Purnama dan Stadion I Wayan Dipta, Gianyar. Pelatih Shin Tae-yong tentu sudah memberikan berbagai menu latihan seperti fisik, taktik, dan strategi.

Timnas Indonesia akan memulai latihan di Jakarta pada Selasa (20/12). Fachruddin Aryanto dan kawan-kawan masih ada empat hari untuk persiapan menjamu Kamboja pada laga perdana Jumat (23/12) mendatang.

Shin Tae-yong juga berharap pada laga kandang Timnas Indonesia dapat ditonton dan didukung langsung oleh suporter di stadion.

“Karena ini pertandingan internasional, saya berharap mendapatkan izin dari pihak yang berwenang agar penonton atau suporter dapat datang ke stadion untuk memberikan dukungan langsung kepada Timnas Indonesia,” ujar Coach Shin.

“Tentunya bila hal tersebut terjadi, menambah motivasi serta semangat pemain dan hasil terbaik dapat kita dapatkan di Piala AFF 2022,” tambahnya. (nano)

Nano Sumarno:
Tinggalkan Komentar