10 Atlet NPCI Sukoharjo Ikuti ASEAN ParaGames 2026 di Thailand

Atlet NPCI Sukoharjo yang berlaga dalam event ASEAN ParaGames 2026 di Thailand.

Sukoharjonews.com – Sebanyak 10 atlet National Paralympic Committee of Indonesia (NPCI) Kabupaten Sukoharjo mengikuti ASEAN ParaGames di Thailand. Atlet tersebut bergabung dengan atlet lain yang akan mewakili Indonesia di event tersebut.

“Hari ini atlet NPCI Sukoharjo diberangkatkan dari Balai Kota Solo bergabung dengan atlet lainnya,” ujar pelatih NPCI Sukoharjo, Roby Suryo Bitono, Sabtu (10/1/2026).

Roby yang juga guru olahraga di SMK Veteran 1 Sukoharjo tersebut melanjutkan, 10 atlet NPCI tersebut akan mengikuti beberapa cabang olahraga (cabor). Masing-masing para bulutangkis (4 atlet), para tenis meja (4 atlet), dan para cycling (2 atlet.

“Selain atlet, ada tiga orang tim pelatih dan pendukung yang ikut mendampingi sehingga total ada 13 orang dari NPCI Sukoharjo yang berangkat ke Thailand,” ujarnya.

Disinggung soal target, Roby mengaku NPCI Sukoharjo menargetkan tujuh medali emas. Masing-masing dua medali emas dari para bulutangkis, tiga medali dari para tenis meja, dan dua medali dari para cycling.

“Kami mohon doanya dari masyarakat Sukoharjo semoga para atlet yang berlaga dalam ASEAN ParaGames Thailand dapat memberikan prestasi sehingga mengharumkan nama Sukoharjo pada khsususnya dan Indonesia pada umumnya,” tambah Roby.

Sedangkan Ketua NPCI Sukoharjo, Sefrianto juga mengaku bangga atas kinerja keras para atletnya sehingga bisa berlaga dalam ASEAN ParaGames 2026. Sefrianto sendiri juga tergabung dalam kontingen ASEAN ParaGames 2026 di Thailand untuk cabor parabulutangkis. (nano)

Nano Sumarno:
Tinggalkan Komentar